Muhammad Rudi : Komunikasi Intensif Antar Seluruh Komponen Daerah Jadi Kunci Keberhasilan Pembangunan Kepulauan Riau


Muhammad Rudi : Komunikasi Intensif Antar Seluruh Komponen Daerah Jadi Kunci Keberhasilan Pembangunan Kepulauan Riau

Rudi Rafiq di Debat Pilkada Kepri -
BATAM KEJORANEWS.COM : Performa pasangan H. Muhammad Rudi - Aunur Rafiq di atas panggung debat Pilkada Kepri 2024 begitu mendominasi.


Muhammad Rudi ataupun Aunur Rafiq mampu menjawab beberapa pertanyaan dengan jelas dan lugas terkait langkah strategis dalam mewujudkan pembangunan Kepulauan Riau yang berkeadilan.


"Sebagai seorang Gubernur Kepri, kita harus mengkomunikasikan langkah kita kepada seluruh komponen daerah agar pembangunan bisa berjalan lancar," ujar Rudi dalam debat Pilkada Kepri, Radisson Hotel Batam.Sabtu (2/11/2024).


Rudi mencontohkan beberapa persoalan selama dirinya menjabat sebagai Wali Kota Batam sekaligus Kepala BP Batam. Dimana, komunikasi intensif antar seluruh lini Forkopimda adalah kunci keberhasilan dalam merealisasikan pembangunan, seperti Bandara Hang Nadim Batam, Pelabuhan Batu Ampar, serta proyek-proyek strategis lain.


"Seorang pemimpin adalah pelayan bagi masyarakat. Maka, komunikasi adalah kunci utama agar seluruh program berhasil terealisasi," tambah Rudi.


Tidak hanya Rudi, Aunur Rafiq pun sukses mendominasi sesi tanya jawab sesama calon Wakil Gubernur Kepri.


Aunur yang sudah matang dengan pengalamannya sebagai Bupati Karimun dua periode juga tanpa kesulitan berarti menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan oleh Nyanyang Haris. (*)


Red rilis 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama