Dialog interaktif - |
Mereka berdua merupakan koalisi antara Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP), serta Partai Persatuan Indonesia (Perindo), H. Nana Suryana merupakan Ketua PDI Perjuangan Kota Banjar dan H. Mujamil Ketua PPP Kota Banjar.
Galuh Cipta Permana ketua panitia dari kegiatan dialog interaktif mengatakan bahwa pasangan itu ideal, karena H. Nana Suryana pernah menjabat nggota DPRD dan pernah juga menjabat Wakil Wali Kota Banjar periode 2018-2023 dan H. Mujamil juga pernah menjabat Anggota DPRD selama tiga periode.
" Berdasarkan dari pengalaman tersebut, saya yakin bahwa Pasangan Calon Surya Gemilang akan mampu membawa Kota Banjar lebih baik lagi. "
Ucap Galuh Cipta Permana.
Kegiatan Dialog Interaktif dengan konsep ngopi bareng tersebut berlangsung di Caffe Golodog Pamongkoran, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, dengan mengundang seluruh elemen masyarakat. Jumat (18/10/2024).
"Ada sekitar 50 organisasi yang kami undang dalam kegiatan tersebut, diantaranya, organisasi buruh, organisasi silat, komunitas batak, komunitas padang, dari kebudayaan, pendidikan, Koni termasuk tokoh pendiri Kota, tokoh agama, generasi muda dan lainnya, semuanya itu diwakili oleh Organisasi-organisasi yang telah terdaftar di pemerintah," lanjut Galuh.
"Semoga saja dengan dihadirkannya Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota ini, ke depannya antara pemerintah dan masyarakat bisa lebih terbuka," harap Galuh.
(ASEP)
Posting Komentar