KPU Kota Banjar Gelar Sosialisasi Ke Penyandang Disabilitas


KPU Kota Banjar Gelar Sosialisasi Ke Penyandang Disabilitas

Sosialisasi-
BANJAR I KEJORANEWS.COM : Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar menggelar sosialisasi Pemilukada Kota Banjar, bersama segmen pemilih disabilitas, bertempat di Aula salah satu hotel, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat. Senin (14/10/2024).


Dalam kegiatan tersebut, Muhammad Mukhlis Ketua KPU Kota Banjar mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi itu merupakan upaya KPU untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada penyandang disabilitas mengenai tahapan pemilihan, mulai dari pendaftaran hingga pemungutan suara.


"Kami ingin memastikan bahwa seluruh lapisan masyarakat, termasuk penyandang disabilitas memiliki kesempatan yang sama dalam memahami proses pemilihan," ucap Muhklis.


Muhklis juga mengatakan bahwa KPU Kota Banjar berkomitmen akan terus melaksanakan kegiatan sosialisasi hingga seluruh kelompok masyarakat merasa terfasilitasi.


Lanjutnya, untuk lebih mendukung partisipasi dari penyandang disabilitas, KPU Kota Banjar sedang melakukan koordinasi dengan KPU Jawa Barat dalam penyediaan materi sosialisasi yang ramah bagi tunanetra, seperti penggunaan huruf Braille.


"Kita sedang upayakan agar informasi yang kami sampaikan dapat diakses oleh semua kalangan, termasuk tunanetra, melalui materi dalam huruf Braille," ucapnya.


Ia berharap kegiatan sosialisasi itu  dapat menciptakan Pemilu yang tidak hanya bebas dan adil, tetapi juga inklusif dan ramah bagi semua lapisan masyarakat, termasuk mereka yang memiliki keterbatasan fisik atau berkebutuhan khusus.


Sosialisasi ini dihadiri oleh sekitar 70 peserta dari berbagai komunitas disabilitas, termasuk pendamping dari beberapa organisasi kemasyarakatan yang peduli terhadap Hak-hak penyandang disabilitas.




 (ASEP)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama