Tim Penggerak PKK Kabupaten Natuna Gelar Rakor 2024


Tim Penggerak PKK Kabupaten Natuna Gelar Rakor 2024

Bupati Natuna, Wan Siswandi -
NATUNA | KEJORANEWS.COM :  Bupati Natuna, Wan Siswandi membuka secara resmi Rapat Koordinasi Tim Penggerak PKK Kabupaten Natuna Tahun 2024. Jum’at, (20/9/2024).


Kegiatan yang berlangsung di Gedung Sri Serindit, Kelurahan Batu Hitam, Ranai  itu diikuti oleh anggota PKK beserta Gabungan Organisasi Wanita Kabupaten Natuna dengan tema “Eratkan Silaturahmi Lanjutkan Pemberdayaan Keluarga Dengan Meningkatkan Sinergi 10 Program Pokok PKK”.


Bupati Natuna dalam sambutannya menyampaikan, pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ini adalah bagian dari pemerintah Kabupaten Natuna.


Dia juga berharap kegiatan yang dilaksanakan PKK bisa bersinergi dengan erat bersama pemerintah kabupaten dengan fokus mulai dari ekonomi keluarga, pangan, kesehatan dan pendidikan.


“PKK merupakan bagian dari Pemerintah, semoga bisa bersinergi dalam berbagai program mulai dari ekonomi keluarga, pangan, kesehatan dan pendidikan,” ungkap Bupati Natuna.


Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Natuna, Septi Dwiani dalam laporannya juga mengingatkan organisasi kemasyarakatan ini berfungsi sebagai fasilitator, perencana, pelaksana, pengendali dan penggerak pada masing-masing jenjang.


Pada rakor ini nantinya akan dimulai dengan materi dan diskusi serta lomba senam cuci tangan, fashion busana melayu serta lomba gembira yang diikuti oleh Pokja dan sekretariat.




(Dayat)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama