Jelang Pilkada Polresta Banjar Gelar Simulasi Unjuk Rasa


Jelang Pilkada Polresta Banjar Gelar Simulasi Unjuk Rasa

Simulasi bentrokan antara aparat dan massa-
BANJAR I KEJORANEWS.COM  : Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polri melakukan simulasi unjuk rasa, bertempat di Sport Center Langgensari Kota Banjar, Jawa Barat. Selasa (6/8/2024). 


Aksi masa yang terlibat bentrok dengan aparat Polri merupakan salah satu pendukung peserta pemilu. 


Aksi yang tadinya berjalan lancar, berubah menjadi anarkis ketika ratusan masa tidak menerima hasil perhitungan suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).


Emosi pengunjuk rasa diluapkan dengan melempari para aparat kepolisian yang menjadi garda terdepan dalam mengamankan aksi masa. Mereka melempari aparat dengan berbagai kemasan botol minuman, aksi masa juga merusak sebagian fasilitas disekitar lokasi.


Dengan sigapnya, para aparat kepolisian langsung memukul mundur para masa aksi yang mendukung salah satu calon dalam pemilu 2024 di Kota Banjar.


Namun aksi masa bukan malah mundur, tapi pengunjuk rasa semakin tidak terbendung dan tidak terkendali. Sehingga para aparat melakukan tembakan water canon, hingga gas air mata agar massa tersebut mundur. Setelah tembakan gas air mata, baru masa aksi bisa aman terkendali.


Unjuk rasa tersebut merupakan Operasi Mantap Praja Lodaya 2024 yang menjadi salah satu rangkaian simulasi pengamanan Pilkada serentak yang digelar oleh Kapolres Banjar, dan simulasi tersebut melibatkan seluruh lapisan masyarakat.


AKBP Danny Yulianto Kapolres Banjar mengatakan,  simulasi ini merupakan kesiapan untuk menghadapi Pilkada 2024 di Kota Banjar. Selain itu kegiatan tersebut bagian dari melihat gambaran apa saja yang nantinya menjadi titik terjadi kerawanan.


"Kami ingin memberikan gambaran mana saja yang nantinya akan menjadi titik kerawanan, salah satunya ketika pencoblosan di TPS, penetapan calon oleh KPU," ucap AKBP Danny Yulianto.


Selain itu, AKBP Danny Yulianto mengajak kepada seluruh elemen masyarakat, pejabat setempat, dan seluruh stakeholder di Kota Banjar bersama-sama menciptakan kondusifitas.


"Kami mengajak kepada semua pihak, untuk bersama mengawal Pilkada 2024 di Kota Banjar, agar berjalan kondusif," ucapnya.


Ia juga menjelaskan bahwa yang terlibat dalam simulasi saat ini dari semua jajaran Polres sampai Polsek, Brimob Polda, TNI, pejabat setempat, ormas dan seluruh elemen masyarakat.


"Personel kami yang terlibat sekitar 200 orang, jadi keseluruhannya sekitar 280 orang semuanya," ucap AKBP Danny Yulianto usai acara.


Kapolres berharap perhelatan Pilkada 2024 di Kota Banjar bisa berjalan aman, damai dan kondusif, juga semua elemen bisa mengawal bersama-sama. Sehingga tidak terjadi kerusuhan, dan Pilkada 2024 di Kota Banjar berjalan dengan lancar.


 (ASEP)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama