WAINGAPU I KEJORANEWS.COM : Dana non Kapitasi tahun 2023 untuk sebagian besar Puskesmas Sumba Timur masih tertidur di rekening Dinas Kesehatan Kabupaten Sumba Timur, Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sejak tahun 2023 hingga sekarang.
Hal tersebut dibenarkan oleh Sejumlah Kepala Puskesmas di Kabupaten Sumba Timur. Pihaknya keluhkan terkait jasa pelayanan dan operasional pelayanan kesehatan karena dana non kapitasi belum dicairkan oleh Dinas Kesehatan.
Salah satu Bendahara Non Kapitasi yang namanya enggan disebutkan membenarkan bahwa dana non kapitasi untuk tahun 2023 sampe saat ini belum dicairkan oleh dinas kesehatan. Dana non kapitasi 2023 itu sudah dicairkan pihak BPJS Ke Dinas Kesehatan atas pengajuan klaim dari Puskesmas, ujarnya.
“Tahun 2023 yang lalu dana non kapitasi tersebut tidak dicairkan, sedangkan dari pihak BPJS Sumba Timur sudah mencairkan dana tersebut ke rekening dinas kesehatan".
Sesuai informasi yang dihimpun media ini, dinas kesehatan sudah memcairkan dana non kapitasi ke beberapa Puskesamas namun sistem pencairan diduga dikontak sesuai kenalan saja "alias ordam (orang dalam)" sehingga baru sekira 4 atau 5 Puskesmas yang sudah terima dana non kapitasi tahun 2023 itu.
Kepala BPJS Kabupaten Sumba Timur, Dody Pamungkas ketika dikonfirmasi melalui telepon selulur, Senin 12/8/24 kepada media ini menerankan bahwa pihaknya telah mencairkan dana non kapitasi tahun 2023 itu ke dinas kesehatan. Kita dari BPJS ketika laporan pengajuan klaim dari puskesamas sesuai prosedur dan sudah masuk kita dari pihak BPJS 15 hari kemudian kita langsung cairkan sesuai laporan yang masuk dan untuk dana non kapitasi tahun 2023 seluruh Puskesmas se Sumba Timur sudah kita cairkan ke rekening dinas, terang Dody.
Kemudian itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sumba Timur, Rambu Djima ketika dikonfirmasi media ini, Kamis 8/8/24 lewat Messenger WhatsApp terkait dana non kapitasi 2023 yang sudah dicairkan BPJS ke dinas kesehatan dirinya mengatakan masih diluar daerah jika sudah kembali Waingapu baru cek datanya.
(Guntur)
Posting Komentar