Jelang Hari Sungai Nasional, BBWS Citanduy Gelar Sarasehan dan Goes to School


Jelang Hari Sungai Nasional, BBWS Citanduy Gelar Sarasehan dan Goes to School

Acara Sarasehan -
BANJAR I KEJORANEWS.COM : Sambut Hari Sungai Nasional yang jatuh pada tanggal 27 Juli mendatang, Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy menggelar sarasehan di kantor BBWS Citanduy, Kota Banjar, Jawa Barat. Senin (22/7/2024).


Sarasehan yang melibatkan 23  Komunitas Peduli Sungai (KPS) dari berbagai daerah itu, mengangkat tema " Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat dan Pelestarian Sumber Daya Air".


Saresehan yang menghadirkan narasumber dari berbagai elemen seperti Agus Maryono dari Universitas Gadjah Mada, Bambang Mulyo dari KPS Boyong Sinduharjo dan Titik Ai Luh dari KPS Kebom Empring Yogyakarta serta Indra Darmawan dari KPS Bening Saguling Foundation Bandung.


Selain saresehan, BBWS Citanduy pada Selasa pagi (23/7/2024) juga menggelar kegiatan Citanduy Goes to School di halaman kantor BBWS Citanduy yang diikuti siswa SDN 02 Panulisan Timur Cilacap, SMP Negeri 7 Kota Banjar dan SMP Negeri 1 Cisaga.

 

Kepala BBWS Citanduy yang diwakilkan oleh Yudhi Wahyu Agustia, Kepala Bagian Umum dan Tata Usaha menyebutkan, saresehan yang digelar diharapkan dapat meningkatkan kesadaran menjaga kebersihan dan kelestarian sungai Citanduy.


"Saya sangat berharap kegiatan saresehan dapat meningkatkan kepedulian dan semangat untuk menjaga keseimbangan alam dan ekosistem sungai Citanduy," ucap Yudhi Wahyu Agustia kepada awak media.


Sedangkan  kegiatan Citanduy Goes to School katanya, merupakan upaya BBWS Citanduy untuk menanamkan kesadaran sejak dini pada anak-anak akan pentingnya menjaga sumber daya air untuk generasi mendatang.


"Kegiatan edukasi bagi siswa ini semoga menumbuhkan sikap berperan aktif menjaga kelestarian sungai dan menjaga sumber daya air," tambah Yudhi Wahyu Agustia.


Yudhi menerangkan, Indonesia saat ini dihadapi berbagai tantangan dalam pengelolaan sumber daya air di antaranya kekeringan dan penurunan kualitas air. World Health Organization (WHO) dan United Nation Children's Fund (UNICEF) mencatat tahun 2023 lalu anak-anak dan 2,2 miliar orang di seluruh dunia kesulitan mendapatkan air bersih.


Rangkaian kegiatan Hari Sungai Nasional diisi pula dengan lomba mewarnai, melukis, lomba foto dan video bertemakan "Sungai sebagai Sumber Kehidupan". Puncak peringatan Hari Sungai Nasional 27 Juli 2024 mendatang, akan digelar deklarasi komitmen melestarikan sungai Citanduy serta susur sungai dan bazar UMKM. 



(ASEP)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama