52 Tim Olahraga, Ramaikan Turnamen Kecamatan Bunguran Utara


52 Tim Olahraga, Ramaikan Turnamen Kecamatan Bunguran Utara

Sekda Natuna, Boy Wijarnako -
NATUNA | KEJORANEWS.COM : 52 tim olah raga,  terdiri atas bola voli putra sebanyak 37, dan 27 tim untuk bola voli putri mengikuti turnamen olahraga Kecamatan Bunguran Utara yang dimulai pada Rabu (10/7/2024). 


Turnamen dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna, Boy Wijanarko.Pembukaan ditandai dengan penendangan bola oleh Sekda Natuna Boy Wijanarko didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan, Kepala Badan Pengelola Perbatasan Daerah, Camat Bunguran Utara, Kepala Desa Teluk Buton, Unsur Kepolisian, Babinkamtibmas dan juga APDESI di lapangan sepakbola Desa Teluk Buton, Kecamatan Bunguran Utara.


Sekda Natuna dalam sambutannya menyampaikan salam dari pimpinan yang belum bisa hadir dikarenakan agenda diluar daerah.


“Meskipun turnamen antar desa, mudah-mudahan dari sini muncul bibit-bibit atlit muda yang bisa mengikuti Popda maupun Porprov yang membawa harum nama Natuna pada bidang olahraga,” kata Boy.


Pembukaan turnamen  dimeriahkan dengan penampilan parade drumband dari SMPN 1 Kecamatan Bunguran Utara, Tepung tawar dan doa selamat untuk kelancaran turnamen selama berlangsung.





(Dayat)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama