Lanud RSa Gelar Upacara HUT TNI ke-78


Lanud RSa Gelar Upacara HUT TNI ke-78

Danlanud Pimpin Upacara HUT TNI ke-78-
NATUNA | KEJORANEWS.COM : Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) di Lanud Raden Sadjad (RSA) Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, berlangsung khidmat dan penuh semangat, bertempat di Main Apron Base Ops Lanud RSA, Senin (22/4/2024). 


Upacara itu dipimpin langsung oleh Komandan Lanud RSA, Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han., Selaku Inspektur Upacara (Irup) dan diikuti oleh seluruh personel TNI AU di Natuna.

 

Upacara HUT Ke-78 TNI AU di Lanud RSA Natuna tahun ini mengusung tema “TNI AU Yang Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, Dan Humanis Serta Dicintai Rakyat Dalam Menjaga Kedaulatan Nasional”. 

 

Dalam amanatnya, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., yang dibacakan oleh Irup, mengapresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya  kepada seluruh prajurit TNI Angkatan Udara atas profesionalitas, dedikasi, dan militansinya dalam setiap pelaksanaan tugas. 


“Khususnya Saya sangat bersyukur dan berbangga terhadap capaian prajurit TNI Angkatan Udara yang telah berhasil melaksanakan misi bantuan kemanusiaan ke Palestina baru-baru ini,” ucap Panglima  TNI.


Lebih lanjut Panglima TNI menekankan agar TNI AU sebagai pengawal dirgantara nasional hendaknya dapat bersikap adaptif terhadap segala perkembangan lingkungan strategis termasuk teknologi yang menyertainya demi keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa kita.


Diakhir amanatnya Panglima TNI menyampaikan beberapa penekanan antara lain bekerja dengan niat ibadah, loyal, tulus dan ikhlas, mewujudkan TNI yang PRIMA dan TNI AU yang AMPUH (Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, Humanis), mempertahankan tingkat kesiapan operasi dan kemampuan pemeliharaan seluruh Alutsista, melakukan terobosan-terobosan yang inovatif dan kreatif, dan memupuk serta memperkuat komitmen sinergitas dan soliditas TNI dengan Polri serta Kementerian/Lembaga lain dengan berbasis Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI.

 

Upacara HUT Ke-78 TNI AU di Lanud RSA Natuna diikuti oleh seluruh personel Lanud RSA Natuna, Skadron Udara 52, Satrad 212, Denhanud 477 Kopasgat Natuna dan ASN Lanud RSA.

Upacara ini juga dimeriahkan dengan pemberian penghargaan kepada para prajurit berprestasi dan penyematan tanda kehormatan Satya Lencana Kesetiaan dari Presiden RI Ir. Joko Widodo kepada personel Lanud RSA yaitu Lettu Lek Suwono (24 tahun), Serka Asrori (16 tahun), dan Praka Hifzul Iman (8 tahun).

 

Upacara HUT Ke-78 TNI AU di Lanud RSA Natuna ini menjadi momen penting untuk memperkuat rasa persatuan dan kesatuan di antara seluruh personel Lanud RSA Natuna, serta meneguhkan komitmen dalam menjaga kedaulatan langit Natuna dan wilayah udara Indonesia.

 

Upacara dihadiri oleh Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda  Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar, S.E., M.M., Sekda Natuna,  Para Komandan Satuan TNI-Polri Natuna, Ketua PIA Ardhya Garini Cab.17/D.I Lanud RSA, Ny. Santi Dedy Iskandar, Persit KCK, Jalasenastri, para Purnawirawan TNI AU, Kepala BUMN Natuna dan tokoh agama serta tokoh masyarakat. 


Usai upacara, dilanjutkan dengan refreshment di gedung Graha Serasan Lanud RSA.  Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan kue tart HUT ke-78 TNI AU oleh Komandan dan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA. Kue tart tersebut kemudian diserahkan kepada Purnawirawan dan Warakawuri Lanud RSA. Selain itu, Wakil Bupati Natuna juga menyerahkan kue tart dari Bupati Natuna kepada Komandan Lanud RSA.


(Dayat)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama