Rodhial Huda Buka Sosialisasi Forum 1 Data


Rodhial Huda Buka Sosialisasi Forum 1 Data

Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda-
NATUNA | KEJORANEWS.COM : Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda membuka langsung sosialisasi forum satu data Kabupaten Natuna dan satu data Indonesia pada Senin, (18/12/2023) bertempat di kantor Bupati Natuna, Bukit Arai.


Forum Satu Data merupakan media untuk mengkomunikasikan dan mengkoordinasikan permasalahan terkait penyelenggaraan SDI di tingkat Kabupaten Natuna


Dalam sambutannya Wakil Bupati menjelaskan, data sangat penting bagi perencanaan pembangunan nasional maupun daerah, karena melalui data tidak hanya dapat menganalisa kejadian di masa kini, namun juga bisa memprediksi tren di masa depan. Kedepan dituntut perencanaan pembangunan berbasis data.


“Data yang berkualitas akan menghasilkan pembangunan yang berkualitas (tepat guna, tepat sasaran, adaptif, berkelanjutan, dan progresif). Pembangunan yang berkualitas akan menghasilkan data yang berkualitas pula,” kata Wakil Bupati Natuna, Rodial Huda.


Pada kegiatan tersebut juga dilaksanakan penandatanganan berita acara kesepakatan bersama satu data tingkat Kabupaten Natuna, yang ditandatangani wali data serta wali data pendukung.


Pembina data dalam hal ini Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Natuna memberikan pedoman dasar, tujuan, pemahaman konsep, tugas dan peran dalam penyelenggaraan satu data tingkat daerah sehingga bisa menjadi pijakan transformasi penyusunan kebijakan.




Piston

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama