Kegiatan yang diawali oleh pembukaan, kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu mars Dharma Wanita Persatuan, Sambutan Ketua DWP Lapas Brebes, pembacaan doa, pembacaan notulen hasil pertemuan dan laporan masing-masing seksi meliputi, Bendahara, seksi ekonomi, seksi sosial budaya dan seksi pendidikan.
Ketua DWP Lapas Brebes, Ny. Ina Isnawan mengapresiasi atas terlaksananya pertemuan rutin kali ini, dalam arahannya menyampaikan kepada seluruh anggota DWP untuk terus menjaga hubungan silaturahmi dan kekompakan serta tidak bergaya hidup hedon.
“Terimakasih atas kehadiran Ibu-Ibu semua, kegiatan ini juga sebagai wadah silaturahmi untuk meningkatkan kekompakan antara anggota DWP. Pada kesempatan kali ini saya juga menyampaikan kepada ibu-ibu DWP Lapas Brebes untuk tidak bergaya hidup hedon serta bijak dalam bersosial media,’’ ucap Ny. Ina Isnawan.
Ny. Ina Isnawan juga menyampaikan Sebagai pendamping dan istri petugas Pemasyarakatan, ibu-ibu memiliki peranan penting dalam mendukung dan menunjang karier suami masing-masing, sehingga dalam bekerja, suami merasa nyaman dan karier akan menjadi lebih baik lagi.
Dalam kegiatan pertemuan kali ini dilanjutkan dengan arisan dan pemberian kado dari para anggota DWP yang hadir.
(Salam)
Posting Komentar