Muhammad Alim Sanjaya, Kepala BKPSDM Natuna- |
Berdasarkan data dari Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupsten Natuna, tercatat jumlah pendaftar mencapai 800 orang lebih.
Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Natuna, Muhammad Alim Sanjaya mengatakan, jumlah pelamar yang rerbanyak masih dari formasi khusus tenaga PTT atau Honorer.
“Dari 814 itu terdiri dari formasi teknis 572, guru 96, dan kesehatan 146,” jelas Muhammad Alim Sanjaya melalui pesan singkat, Rabu (11/10/2023).
Dengan ditutupnya pendaftaran Calon PPPK ini maka tahapan selanjutnya panitia akan melakukan seleksi administrasi terhadap berkas-berkas pelamar.
Diberitakan sebelumnya, bahwa pendaftaran Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) diperpanjang hingga 11 Oktober 2023.
Keputusan ini sesuai surat edaran dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) nomor : 9386/B-KS.04.01/SD/E/2023 tentang penyesuaian jadwal pelaksanaan seleksi CASN tahun anggaran 2023.
Surat tersebut dikeluarkan BKN pada Senin 9 Oktober 2023. Jadwal pendaftaran PPPK sebelumnya akan ditutup tanggal 9 Oktober 2023.
(Piston)
Posting Komentar