Pemkab Natuna Gelar Festival Budaya Melayu ddan Dendang di Pantai Piwang


Pemkab Natuna Gelar Festival Budaya Melayu ddan Dendang di Pantai Piwang

Wakil Bupati, Rodhial Huda dan Pemenang Lomba-
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna menggelar Festival Budaya Melayu dan Dendang Piwang, bertempat di lapangan Bola Kaki Desa Pulau Tiga, Rabu, 30/08/2023, Jam 20.00 WIB.


Acara di awali dengan tarian persembahan oleh Juara 1 Tari Persembahan Tingkat TK dan SD dan di lanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an.


Dalam sambutannya Wakil Bupati Natuna mengatakan pihak menyambut baik kegiatan ini yang di selenggarakan oleh kecamatan pulau tiga.


“Kami Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna menyambut baik kegiatan Festival Dendang Melayu yang digelar oleh pihak kecamatan pulau tiga, berarti sudah ada beberapa kecamatan yang sudah melakukan kegiatan hal yang seperti ini tapi dengan konsep yang berbeda-beda di setiap kecamatannya”. Ujarnya


Selain itu Rodhial Huda juga menyampaikan bahwa kegiatan Festival Dendang Melayu ini juga berguna sebagai promosi wisata kita kepada wisatawan yang kebetulan hadir di Natuna 11 Mahasiswa Jepang.


“Selain untuk mengingat kembali kebudayaan dan kesenian Melayu kembali kepada kita, kegiatan ini kita laksanakan berpapasan dengan kunjungan 11 Mahasiswa Jepang ke Natuna, melalui kegiatan Festival Dendang Melayu ini kita bisa juga mengenalkan kesenian Melayu kita kepada mereka, karena untuk menarik wisata tidak hanya wisata alamnya saja tapi juga wisata kebudayaan contohnya seperti yang kita laksanakan malam ini”. Ucapnya


Diakhir sambutannya Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda menyampaikan harapan semoga kegiatan ini tetap terus berlanjut ke depannya


“Saya berharap kegiatan ini tidak hanya berhenti di sini, tapi tetap berlanjut kedepannya, karena sangat bermanfaat untuk kita semua dengan adanya kegiatan ini”. Harapannya


Sementara dalam kesempatan yang sama Kades Pulau Tiga Bapak Rozain menyampaikan dukungan dari Pihak Instansi terkait untuk mendukung kegiatan Semarak Budaya di daerah.


“Kami mohon dukungan kepada Dinas terkait dalam mensupport kegiatan Semarak Budaya yang ada di daerah kita ini, agar bisa berjalan dengan baik. Alhamdulillah, Desa Pulau Tiga di undang untuk ikut Festival Budaya Melayu tingkat Provinsi Kepulauan Riau pada tanggal 23 September 2023 untuk mohon dukungan untuk kegiatan ini nantinya”. Ucapnya


Acara di tandai dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang Festival Dendang Melayu dan di lanjutkan dengan Penyerahan Salinan Sertifikat HAKI Komunal Jepen Tari.


(Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama