Reuni Akbar SMPN 1 Lawang, silaturahmi Lintas Angkatan Ada Artis Rizal Djibran


Reuni Akbar SMPN 1 Lawang, silaturahmi Lintas Angkatan Ada Artis Rizal Djibran

Reuni Akbar SMPN 1 Lawang, silaturahmi Lintas Angkatan Ada Artis Rizal Djibran MALANG | KEJORANEWS.COM: Suasana kebersamaan dan kebanggaan meliputi acara Reuni Akbar yang diselenggarakan di Gedung Andromeda Petik Madu Lawang Kabupaten Malang oleh SMPN 1 Lawang, Minggu 3/7/2023. 

Kepala Sekolah SMPN 1 Lawang Ridho Basuki mengungkapkan rasa bangganya kepada para bapak dan ibu guru yang masih aktif maupun yang telah memasuki masa pensiun. Juga merasa bersyukur menjadi bagian dari Ikatan Alumni Anesa yang memiliki kesempatan menjadi generasi penerus tenaga pendidik SMPN 1 Lawang. 

 Dalam rangka memperingati reuni akbar ini, para guru purna atau pensiunan SMPN 1 Lawang menerima cindera mata istimewa dari para alumni. Pemberian cindera mata  dilakukan secara langsung oleh para alumni dan komite. 

Nampak, guru purna tertua biasa dipanggil Pak Fajar, seorang Guru Agama yang telah memberikan kontribusi besar selama bertahun-tahun. Selain itu, juga hadir guru purna terjauh, Hj Mutmainnah, yang datang dari Banyuwangi. 

Semakin semarak  dengan kehadiran Rizal Djibran, seorang alumni angkatan '92 sekaligus artis pemeran Lindu Aji dalam sinetron Misteri Gunung Merapi dengan tokoh legendaris Mak Lampir. 

Dalam acara tersebut Rizal Djibran mencuri perhatian banyak orang dan banyak yang ingin berfoto dengannya.

 Dengan senyum ramah, Rizal Djibran berkeliling ke berbagai penjuru kursi di Gedung luas Wisata Petik Madu. Dia tak ragu mendekati Kepala Sekolah, Ridha Basuki, dan berfoto bersama dengannya. Selanjutnya, ia melayani permintaan foto dari guru-guru dan terutama para alumni, yang berebut untuk berfoto dengan Rizal Djibran. 

 "Hingga saat ini, Rizal tetap sosok yang rendah hati. Meskipun sudah menjadi artis terkenal, dia tidak segan untuk berfoto bersama orang-orang dan ramah dalam melayani permintaan para alumni. Satu lagi yang menarik," ujar Hanifah, Waka Kesiswaan sekaligus Guru Pendidikan Agama setempat, ketika ditanya tentang kesan yang diperolehnya dari Rizal Djibran.

 Acara reuni ini semakin semarak berkat dukungan berbagai sponsor yang turut ambil bagian. Para sponsor ini termasuk alumni pengusaha, serta beberapa perusahaan dari lingkungan sekitar sekolah. 

Guru Pustakawan Anik, selaku humas SMPN 1 Lawang, menyatakan bahwa reuni akbar ini dibanjiri oleh dukungan sponsor.

Sponsor yang dimaksud berasal dari  Grand Mutiara Regency,  Bachtiar Efendi. Malindo,  Ayam Geprek. Soonsor utama : Grand Mutiara regency, PT. PP Pembangun Perumahan. Sponsor Pendamping :warung wande dan yang lain. 

"Terimakasih untuk sponsor, vendor baik dari alumni maupun dari lingkungan pihak lain, " ucapnya.

Peragaan busana karya alumni ikut mewarnai,  menjadi penutup acara adalah pemilihan ketua Ikatan Alumni. 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama