Syamsu Rizal ( memakai jaket)- |
Sebagai sarana transportasi penunjang pelaksanaan Summit GTRA (gugus tugas reforma agrarian) 2023 di Karimun sekaligus sebagai titik awal kedatangan presiden dan rombongan, Bandara RHA jauh-jauh hari melakukan pembenahan.
Kesiapan Bandara RHA Karimun ditinjau langsung oleh Direktur Bandar Udara Ditjend Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan RI, Syamsu Rizal, sejak Kamis-Jumat (28-29/7/2023).
Didampingi Kepala Bandara RHA Karimun Fanani Zuhri, Direktur bandar udara melakukan peninjauan langsung pekerjaan pengembangan sisi udara Bandara di Sei Bati Kecamatan Tebing tersebut.
Kegiatan monitoring ini , merupakan arahan Menteri Perhubungan Bapak Budi Karya Sumadi setelah pertemuan dengan Gubernur Kepri dan Bupati Karimun, dan juga tindak lanjut RDP Direktur Jenderal Perhubungan Udara dengan Komisi V DPR RI beberapa waktu lalu.
Selain Proyek Runway, dilakukan juga pengecekan fisik kesiapan gedung Terminal Bandara RHA yang akan menjadi titik awal rangkaian Summit GTRA 2023 di Karimun.
Setelah melakukan peninjauan serta memberikan masukan kepada Pengelola Bandara RHA untuk penyambutan Tamu VVIP, Syamsu Rizal juga mendampingi Anggota Komisi V DPR RI Ibu Cen Sui Lan dalam rangka reses dan pertemuan dengan stake holder di Kabupaten Karimun.
Dalam kesempatan tersebut, Syamsu Rizal menyampaikan apresiasi atas sinergitas yang telah terbangun dengan baik antara Kementerian Perhubungan dengan Komisi V DPR RI sebagai mitra kerja.
Syamsu Rizal juga mengatakan kedatangannya sekaligus untuk memberikan dorongan kepada Pemkab Karimun agar pengembangan sisi udara Bandara RHA Karimun dapat segera dimanfaatkan masyarakat.
“Dengan berupaya mendatangkan penerbangan komersial ke Karimun,” ujar Syamsu Rizal di sela tinjauannya kepada wartawan.
( Dian BS)
Posting Komentar