Prajurit Batalyon Komposit 1/Gardapati Lakukan Pembersihan Lingkungan Desa Air Lengit


Prajurit Batalyon Komposit 1/Gardapati Lakukan Pembersihan Lingkungan Desa Air Lengit

Para Prajurit saat Lakukan Pembersihan Lingkungan-
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Usai melaksanakan kegiatan Latihan Taktis (Lattis) tingkat Peleton, prajurit Kompi Infanteri 1 dan Kompi Infanteri 2 Batalyon Komposit 1/Gardapati melaksanakan kegiatan karya bakti berupa pembersihan lingkungan dan pengecekan kesehatan masyarakat di  Desa Air Lengit Kec. Bunguran Tengah, Kabupaten Natuna, Jumat (27/07/2023) Pagi.


Karya bakti ini merupakan salah satu program teritorial Batalyon Komposit 1/Gardapati sebagai wujud kepedulian satuan terhadap masyarakat disekitar tempat latihan, sekaligus sebagai ungkapan rasa terima kasih kepada masyarakat sehingga latihan dapat terlaksana dengan baik.


Pukul 08.00, Prajurit Yon Komposit 1/GP  bersama dengan masyarakat mulai melakukan pembersihan pada  sektor sarana umum diantaranya lapangan sepakbola dan lapangan voli desa Air Lengit.


Selain melakukan pembersihan lingkungan, sebelumnya juga sudah dilaksanakan kegiatan pengecekan kesehatan  masyarakat secara langsung ke rumah warga oleh dokter Batalyon Komposit 1/GP.


Danki Inf 1 Batalyon Komposit 1/GP Lettu Inf ,Adi Sofyan  menyampaikan, bahwa kegiatan Karya Bakti ini merupakan arahan dari Komandan Batalyon Komposit /Gardapati untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat khususnya warga masyarakat disekitar tempat latihan, sebagai bentuk kepedulian dan kemanunggalan TNI dengan rakyat.


“Selain program teritorial, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta kedekatan antara prajurit Batalyon Komposit 1/Gardapati dengan masyarakat sekitar tempat latihan." Ujar Danki Inf 1 Batalyon Komposit 1/GP Lettu Inf ,Adi Sofyan .


Sementara itu warga Desa Air Lengit Bpk Sapon (42 tahun), menyampaikan bahwa dalam waktu dekat ada  turnamen sepakbola dan bola voli tingkat Desa di Desa Air Lengit, dengan adanya Karya Bhakti ini masyarakat Desa Air Lengit terbantu dan sangat berterima kasih kepada prajurit Batalyon Komposit 1/GP.


Piston

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama