BREBES I KEJORANEWS.COM : Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Brebes Polda Jateng menggelar kegiatan pelatihan Safety Riding dan Safety Driving kepada puluhan abang becak di wilayah Pantura kota Brebes, Sabtu (17/6/2023).
Kegiatan yang digelar di halaman Kantor Satlantas Polres Brebes tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas AKP Edi Sukamto bersama sejumlah perwira dan anggota.
Kapolres Brebes AKBP Guntur M Tariq melalui Kasat Lantas AKP Edi Sukamto dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa tujuan diadakannya kegiatan tersebut untuk memberikan edukasi kepada abang - abang becak dalam rangka menjaga ketertiban, kedisiplinan dan keselamatan dalam berlalu lintas.
"Dalam pelaksanaanya, para abang becak ini kita berikan materi pengetahuan mengenai rambu rambu lalu lintas. Sehingga dalam melaksanakan aktivitas sehari hari, tidak mengganggu ketertiban lalu lintas di jalan," kata Edi Sukamto.
Kepada para abang becak yang mengikuti kegiatan tersebut, Kasat lantas juga berpesan untuk dapat menularkan ilmu tentang lalu lintas kepada abang becak lainnya dengan harapan dalam beraktivitas bisa ikut menjaga ketertiban di jalan.
“Kami berharap kepada para abang becak yang mengikuti kegiatan ini dapat mengetahui cara dan sikap berlalulintas yang baik dan benar serta bisa menjaga keselamatan baik diri sendiri maupun pengguna jalan yang lain serta dapatnya meneruskan ke sesama abang becak lainya sehingga bersama sama bisa menjaga ketertiban," lanjutnya.
Menariknya, dalam kegiatan ini juga diadakan atraksi safety riding dan ketrampilan ketangkasan saat berkendara yang diikuti oleh 4 (empat) perwakilan abang becak. Mereka harus melakukan atraksi dijalur (track) yang sudah disediakan.
Sebagai akhir kegiatan pelatihan tersebut, seluruh abang becak mendapatkan bingkisan berupa paket sembako.
Hal tersebut dikatakan Kasat Lantas Edi Sukamto sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat khususnya para abang becak yang biasa mangkal di beberapa titik di kota Brebes.
"Pemberian paket sembako ini sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat dan semoga bermanfaat," pungkasnya.
(Salam)
Posting Komentar