Warga yang Lakukan Aksi Demo- |
Aksi demonstarsi warga tersebut dilakukan di Balai Tiyuh Balam Jaya, Kecamatan Way Kenanga, Kabupaten Tulang Bawang Barat(Tubaba). Rabu 3 Mei 2023.
Menurut para demonstran, proses penyelenggaraan pemilihan PAW kepala Tiyuh Balam Jaya yang dimenangkan oleh Dwi Silawati, sarat kecurangan yang telah dilakukan oknum Rukun Tetangga (RT), Rukun Keluarga (RK) dan panita penyelenggara pemilihan.
Para pendemo mengaku, dalam pemilihan itu, ada pemalsuan tanda tangan dan yang memilih hanya beberapa puluh warga saja. Selain itu warga juga tidak terima pemilihan dilakukan secara aklamasi dengan cara mengangkat jari.
Dalam arahannya Kepala Dinas PMT Tubaba, Sopyan Nur menjelaskan secara gamblang bahwa pelaksanaan musyawarah PAW Kepala Tiyuh Balam jaya sudah sesuai dengan undang undang dan aturan yang berlaku.
" Apabila bapak bapak dan ibu ibu warga masyarakat tidak terima silahkan adukan secara hukum sesuai dengan aturan yang berlaku. Kami Pemda Tubaba akan siap membantu warga masyarakat apabila bertindak sesuai dengan aturan yang berlaku," kata Sopyan.
Usai berorasi serta menyampaikan poin -poin tuntutannya, akhirnya pendemo membubarkan diri dan kembali ke rumah masing masing.
Ketika dikonfirmasi lewat telepon selulernya, Afik Rafiki calon peserta PAW nomor urut 1, menyampaikan bahwa, ia sudah menerima kekalahan ketika usai pemilihan PAW.
" Terkait massa yang mengadakan aksinya, hal tersebut semua atas kehendak warga sendiri. Pada intinya saya tidak ada kaitannya dengan para pendemo atas tidak terpilihnya saya sebagai PAW Kepala Tiyuh Balam Jaya, " ujar Afik.
Tampak terlihat di lokasi demo, yang ikut menenangkan massa yaitu, Danramil Tulang Bawang Tengah Capten inf Jauhari diwakili Komandan pos Way Kenanga Sertu Yudi Dwi Prasetyo serta empat orang Anggota, Kapolres AKBP Ndaru Istimawan, S.I.K., diwakili Kasat Intel Iptu Despian, S.H., bersama anggota, Kapolsek Lambu Kibang Iptu Amaluddin, S.Pd beserta dua puluh satu anggotanya, Kepala Pemberdayaan Masyarakat Tiyuh(PMT) Tubaba Sopyan Nur bahkan Stap nya, Kabag Hukum Budi dan beberapa anggota Sat Pol PP Kecamatan setempat.
(Mumu/Yusri)
Posting Komentar