Logo Desain Milik Jupriadi Menangkan Lomba Logo Hari Jadi Anambas ke 15


Logo Desain Milik Jupriadi Menangkan Lomba Logo Hari Jadi Anambas ke 15

Logo Desain Jupriadi
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Panitia Neknang Home Production resmi mengumumkan pemenang lomba desain logo dalam rangka Hari Jadi Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas ke- 15 Tahun. Kamis, (25/05/2023).


"Alhamdulillah kita sudah menentukan pemenang lomba desain logo. Kami ucapkan selamat kepada pemenang lomba yaitu saudara Jupriadi atas kemenangannya. Hasil karyanya luar biasa, dan filosofinya juga mampu menarik perhatian dewan juri sehingga saudara Jupriadi berhak mendapatkan hadiah uang tunai dan sertifikat piagam," Ucap Zubir selaku Panitia mewakili dewan juri saat dihubungi oleh awak media.


Lanjut Zubir, logo Jupriadi tersebut berdasarkan keputusan dari panitia dewan Juri. Setelah dilakukan proses penilaian melewati administrasi dan presentasi.


Lanjut Zubir, Dewan Juri memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang mengikuti sayembara ini. Menurut dewan juri hasil karya para peserta desain logo hari jadi Kabupaten Kepulauan Anambas semuanya luar biasa.


"Kreativitas dan antusiasme dari 40 orang peserta sangat luar biasa, semuanya bagus dan memiliki kandungan filosofi yang kuat. Apa lagi Antusiasme Ceyda Zaviera yang masih berumur 6 tahun, merupakan salah satu peserta termuda dari Desa Rintis. Dewan Juri sangat mengapresiasinya," terima kasih semuanya, ucapnya.


Kepada para peserta yang belum berhasil memperoleh juara ini berharap agar semua tak berkecil hati. Ke depan, kesempatan untuk kembali berkarya pasti akan ada.


"Bagi yang belum berhasil menjadi pemenang tidak perlu berkecil hati, saya percaya kalian pasti bisa memenangkan di kesempatan lain karena memang hasil karyanya bagus-bagus," tegasnya.


Hak Cipta atas karya desain logo peserta yang ditetapkan sebagai pemenang, menjadi sepenuhnya milik Panitia Neknang Home Production.


"Panitia Neknang Home Production berhak sepenuhnya terhadap desain logo yang terpilih sebagai pemenang untuk melakukan penyempurnaan, penyesuaian, modifikasi, perubahan dan hasil dari karya ini akan kita sampaikan ke Pemerintah Daerah agar hasil karya ini menjadi logo resmi hari jadi ke 15 tahun Kabupaten Kepulauan Anambas," ujarnya melalui sambungan telepon.


( Yuni S)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama