Safari Ramadan di Desa Air Payang, Wakil Bupati Rodhial Huda Berpesan agar Masjid diisi oleh Anak Muda


Safari Ramadan di Desa Air Payang, Wakil Bupati Rodhial Huda Berpesan agar Masjid diisi oleh Anak Muda

Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda-
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Wakil Bupati berserta rombongan melaksanakan Safari Ramadan di Kecamatan Pulau Laut Bertempat di Desa Air Payang , Masjid Al-Ihya, Senin ( 03/04/2023).

Acara diawali dengan buka puasa bersama dilanjutkan dengan salat magrib dan isya berjamaah, kemudian dilanjutkan dengan salat tarawih berjamaah, dan diakhiri dengan pemberian Sembako kepada 10 orang yang membutuhkan.


Dalam tausiyah agamanya Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda menyampaikan, ada 3 model orang dalam menghadapi Ramadan.


“Ada tiga model orang dalam menghadapi bulan ramadhan yang diantaranya itu orang bergembira datang bulan ramadhan di tandai dengan adanya puasa sunah yang dia lakukan sebelum masuk bulan ramadhan seperti puasa senin, kamis. Selanjutnya itu orang yang menganggap datangnya bulan puasa tidak terlalu berkesan baginya, kalau orang puasa, dia ikut puasa, kalau tarawih kadang ikut tarawih kadang tidak, dan yang terakhir dia menganggap risau kalau datang bulan ramadan, dia menganggap bahwa Ramadan hambatan baginya," ucap Wabup.


Dalam tausiahnya Wakil Bupati Natuna juga berpesan agar masjid diisi oleh anak muda dan generasi penerus islam.


“Tanda kemakmuran keislaman di suatu daerah baik adalah ada masjid yang selalu makmur, yang diisi oleh kaum-kaum muda -mudi remaja masjidnya.  Selalulah aktif berkegiatan di dalam masjid selalu mengayomi kawan-kawan agar ikut berkegiatan di masjid seperti pengajian bersama, pelatihan dakwah dan kegiatan keagamaan lainya, untuk itu pengurus masjid Al-Ihya harus siap kan muda -mudinya aktif di masjid dan selalu memakmurkan masjidnya,"ujar Wabup.


Di akhir tausiahnya Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda mengatakan bahwa pembagian Sembako tersebut adalah membantu beban ekonomi masyarakat yang membutuhkan.


“Dalam kunjungan safari ini kami juga membagikan sepuluh paket Sembako yang berasal dari donatur dengan bertujuan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang membutuhkan, semoga bantuan ini bisa bermanfaat," tambah Wabup.


Sekretaris Camat Pulau Laut Hendri Napaso menyampaikan terima kasih atas bantuan Pemerintah yang diberikan kepada warga desa Air Payang.


“Kami segenap warga desa Air Payang kecamatan pulau laut mengucapkan terima kasih atas bantuan Sembako yang telah diberikan kepada warga kami semoga bantuan ini bermanfaat untuk kami dan membawa berkah," ujarnya Hendri Napaso.


Acara ditandai dengan pembagian Sembako secara simbolis kepada masyarakat yang membutuhkan di desa Air Payang kecamatan Pulau Laut yang terdiri dari 10 orang penerima.

(Piston - Diskominfo)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama