Danlanud RSA) Kolonel Pnb Jajang Setiawan, S.M., M.Han., PSC(J).- |
Melalui sambutannya Danlanud RSa menyampaikan bahwa mengakhiri kewajiban ibadah puasa di bulan suci Ramadan 1444 hijriah, tibalah waktunya, umat muslim menyambut dan merayakan hari kemenangan 1 syawal.
Dengan itu katanya, kaum muslim telah mengukuhkan dirinya kembali kepada kesucian, kemurnian sesuai fitrah manusia.
"Saya atas nama pribadi beserta keluarga mengucapkan “selamat idul fitri 1 syawal 1444 hijriah”, minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin, dengan harapan dan doa semoga ibadah puasa yang telah kita laksanakan selama sebulan penuh, mampu memberikan kekuatan baru dalam menghadapi tugas-tugas kita kedepan.," ujarnya.
Lanjut Danlanud mengatakan mereka yang menjalani bulan Ramadan dan dilengkapi dengan menunaikan zakat fitrah, termasuk orang-orang yang kembali kepada fitrahnya sekaligus memiliki kepekaan sosial yang tinggi dan peduli terhadap lingkungannya.
"Mari kita satukan niat tulus ikhlas hilangkan rasa benci, rasa iri hati, rasa dendam, rasa sombong dan rasa bangga dengan apa yang kita miliki hari ini. Kita ulurkan tangan kita untuk saling bermaaf-maafan,"ucap Danlanud RSA.
Pelaksanaan dilanjutkan sholat Id dan khutbah Idul Fitri oleh Imam Besar Masjid Agung Natuna, Ustadz Dr. (C)., H.Tirtayasa, AL-Hafizh, C.NL P., C.LCWP., S.Ag., M.A.
Usai melaksanakan salat Id, kegiatan dilanjutkan dengan bersilaturahmi bermaaf-maafan serta salam-salam kepada keluarga besar Lanud RSA.
Turut hadir dalam kegiatan shalat ied tersebut Kadisops Lanud RSA, Letkol Pnb David Moningka, S.A.P., Kadislog Lanud RSA, Letkol Kal Teuku Maulidinsyah, S.E., Kadispotdirga, Letkol Pom Fanny Philips H, Danskadron Udara 52, Mayor Pnb Gatot P.A.B., M.Han., Dansatpom, Mayor Pom Heri Wasto, Kepala RSAU Mayor Kes dr.A.Ratno Wahyudono, Para Komandan Satuan, Para Pejabat, Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Serta Pengurus PIA Lanud RSA, Satrad 212, Denhanud 477 Kopasgat dan Warga Sekitar Lanud RSA.
(Piston)
Posting Komentar