Musrenbang dan rembuk Stunting Pemkab Mesuji- |
Dalam kata sambutannya, Sekda Mesuji, Syamsudin, S.Sos., menyampaikan bahwa di tahun 2023 akan dibangun jalan cor sepanjang 12,3 kilometer di kecamatan Rawajitu utara. ia juga menyampaikan bahwa hasil panen masyarakat di Kabupaten Mesuji mengalami surplus, yakni sebanyak 153 ribu ton per tahun.
" Terkait hasil panen idealnya tidak dijual ke luar daerah Mesuji, seharusnya hasil panen diolah di kabupaten Mesuji sendiri, " ucap Sekda.
Ia juga meminta pemerintah kecamatan untuk mengatasi stunting sampai ke target zero stunting di seluruh Desa di wilayah kecamatan Rawajitu Utara. Selain itu, terkait kalau terjadi bencana alam seperti puting beliung serta banjir, ia meminta agar seluruh unsur terkait respon cepat untuk penanganannya.
Hari ini, tambah Sekda, diadakan pelayanan Keluarga Berencana(KB) secara gratis di Puskesmas Panggung Jaya.
" Saya minta para Kepala Desa (Kades) bisa memberikan informasi kepada warganya untuk datang ke Puskes Panggung Jaya. Mari kita kerja cepat, tepat dan bermanfaat demi kesejahteraan masyarakat seluruh Kabupaten Mesuji, " ujar Syamsudin.
Di sela sela acara, Kapolsubsektor Rawajitu Utara, Iptu Yuli Akrianto yang ikut hadir di acara menyampaikan bahwa pihaknya akan selalu siap untuk bersinergi dengan dengan pemerintah daerah, kecamatan hingga pemerintah desa.
" Kami lakukan untuk mendukung pembangunan di Kabupaten Mesuji Lampung ini," ujar Kapolsubsektor Rawajitu Utara.
Hadir dalam acara ini, Ketua DPRD Hj Elfianah bersama anggotanya, Kepala Organisasi Perangkat Daerah(OPD), Camat RJU Warijo, Anggota Koramil 426-03, Kepala Puskesmas Panggung Jaya serta Kepala Puskesmas Sungai Sidang, Korwas SD, SMP bahkan Kepala Sekolah SD, SMP, SMA Kecamatan Rawajitu Utara, Kepala Desa se-Kecamatan, Tokoh Agama(Toga) dan Tokoh Masyarakat(Tomas).
(Mumu)
Posting Komentar