Kapolsek Way Serdang dan Jajaran saat di Pos Ronda Warga- |
Kapolsek Iptu Bambang Priantoro mengatakan bhawa patroli itu dalam rangka Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat ( Harkamtibmas) guna mengantisipasi maraknya pencurian di dua desa tersebut.
" Dalam patroli kami mengimbau warga untuk kembali mengaktifkan pos ronda dan melakukan ronda malam guna mengantisipasi adanya pencurian khususnya C3 (Curat, Curas,Curanmor). Sekalian menyampaikan kepada masyarakat terkait berita -berita yang marak saat ini tentang penculikan anak yang muncul di Media Sosial ( Medsos ) agar masyarakat lebih berhati -hati dan waspada. Kepada mereka yang melakukan ronda apabila menemukan hal -hal yang mencurigakan kami minta segera melaporkan kepada Kades atau Bhabinkamtibmas dan tidak main hakim sendiri" Ujar Kapolsek.
Lanjut Kapolsek, saat ia dan jajarannya melakukan patroli di Desa Kebun Dalam menegur anak -anak Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang masih nongkrong di seputar pasar Kebun Dalam agar segera pulang.
Dalam kegiatan patroli itu, Kapolsek Iptu Bambang Priantoro, didampingi oleh Babinkamtibmas Aiptu Fasroni, Briptu Agung dan Briptu Revando.
Di tempat terpisah, salah satu warga Desa Kebun Dalam, Kusnan, mengatakan, ia telah kehilangan tiga puluh ekor ayam jenis bangkok dan 20 ekor itik (bebek) atau mentok pada hari Minggu 29 Januari 2023 sekitar jam 02.00 WIB..
Hal yang serupa dialami oleh, Amin yang juga warga desa Kebun Dalam, pada malam itu juga, dirinya mengaku telah kehilangan beberapa ekor ayam miliknya.
"saya telah kehingan ayam ayam ke sayangan saya," begitulah ucap Amin ketika dikonfirmasi pada pagi hari ini. Rabu (1/2/2023).
Sugeng warga desa yang sama juga mengalami hal serupa, dia mengaku telah kehilangan sekarung beras dan sebuah alat masak berupa magic com.
" Pencuri mengambil dari dapur rumah saya dengan cara mendongkel pintu belakang. Nemen banget pak, maling jaman saiki, megic com ae dimaling," kata Sugeng memakai bahasa Jawa.
(Mahfudin)
Posting Komentar