Suasana Pelepasan Siswa/ISMT Cuisine & Patisserie School (Fhoto by Humas Pemko Batam) |
BATAM I KEJORANEWS.COM : Wali Kota (Wako) Batam, Muhammad Rudi hadir langsung pada acara Pelepasan Siswa/ISMT Cuisine & Patisserie School, di Hotel Aston, Lubuk Baja - Batam.
Dalam sambutannya, Wako Batam berpesan kepada para siswa lulusan SMT Cuisine & Patisserie School untuk tidak berhenti belajar. Namun, harus terus menambah wawasan dan ilmu pengetahuan.
Saat ini, Pemko Batam tengah gencar-gencarnya melakukan pembangunan. Tidak hanya infrastruktur jalan, tapi hampir disemua sektor.
"Salah satunya yang sedang kita bangun adalah Bandara Internasional Hang Nadim," katanya, (15/1).
Lanjutnya, Bandara Internasional Hang Nadim ini akan dapat menampung sekitar 40 juta penumpang dan memperbanyak membuka penerbangan langsung ke sejumlah negara.
Dengan demikian diharapkan dapat menggerakkan ekonomi Kota Batam. Karena itu, Rudi mengajak agar para pemuda generasi penerus ini dapat mempersiapkan diri mulai dari sekarang.
"Siapkan diri dengan baik, ambil peluang dari pembangunan yang saat ini kita lakukan," katanya.
Di tempat yang sama, Owner SMT Cushne dan Patisserie School, Patrick Goh mengatakan memberikan kesempatan kepada anak-anak Batam yang sekolah di bidang kuliner.
"Kami membekali siswa dengan keterampilan dan pengetahuan untuk menjadi koki profesional di industri kuliner Indonesia," katanya.
Pihakya, juga berharap SMT Cushne dan Patisserie School dapat menjadi salah satu sekolah pariwisata yang dapat mendukung perekonomian di Kepri khususnya Kota Batam.
"Kami juga bertekad SMT Cuisine dan Patisserie School dapat menjadi salah satu sekolah favorit di Indonesia," tutupnya.
Pemko Batam
Editor:
Andi Pratama
Posting Komentar