DPRD Targetkan Pengesahan APBD Natuna 2023 Pada Akhir Bulan November


DPRD Targetkan Pengesahan APBD Natuna 2023 Pada Akhir Bulan November

Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar-
NATUNA | KEJORANEWA.COM : DPRD Kabupaten Natuna saat ini terus melakukan eapat pembahasan mengenai  proses pengesahan APBD tahun 2023. Pihak Legislatif Natuna ini menargetkan pengesahan akan dilaksanakan pada akhir bulan November 2022 ini. 


Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar saat ditemui di ruang kerjanya menjelaskan, bahwa proses pembahasan RAPBD 2023 sedang berjalan progresif, yang mana semua anggota terfokus pada proses pengesahan tersebut.


"APDB sedang kami gesa, siang malam kita kerjakan. Setiap hari rapatnya maraton terus," kata Amhar, Kamis  (24/11/2022).


Saat ini proses pembahasan sudah masuk tahap akhir, sehingga sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dijadwalkan silih berganti untuk melakukan pembahasan dengan Legislatif. Berdasarkan jadwal DPRD Natuna, pembentukan Badan Musyawarah (Bamus) untuk pengesahan APBD itu dilaksanakan Jumat pekan ini. Namun  dikarenakan ada beberapa anggota yang berhalangan hadir, maka  pembentukan Bamus  diundur.


"Tapi yang jelas bulan ini APBD tetap kita sahkan. Kalau tidak, kena pinalti kita," tegasnya.


Terkait besaran anggaran untuk APBD 2023, Amhar belum bersedia menyebutkannya karena proses pembahasan masih sedang berjalan dinamis, namun dipastikan tidak meleset dari jumlah yang diajukan oleh Eksekutif Kabupaten Natuna.


"Kalau angka belum lah, yang jelas tidak jauh-jauh beda dari angka yang di KUA PPAS. Mohon dukungannya aja biar prosesnya lancar," tandas Amhar. ]


(Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama