Kantor Satlantas Polres Brebes Tampak Semakin Asri dengan Hiasan Tabulampot


Kantor Satlantas Polres Brebes Tampak Semakin Asri dengan Hiasan Tabulampot

Kasat Lantas Polres Brebes AKP Edi Sukamto Didampingi Baur Sim Aipda Samanhudi Tampak Meninjau Tabulampot yang Sudah Berbuah -

BREBES  I  KEJORANEWS.COM : Kantor Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Brebes Polda Jateng terus berbenah mempercantik diri dengan menanam tanaman jenis buah-buahan dan sayuran dalam pot yang biasa disebut dengan tabulampot di sekitar halaman Kantor, ini dilakukan dalam rangka hari penghijauan yang serentak dilaksanakan di seluruh wilayah indonesia mulai tanggal 15 s/d 31 September.


Ide brilian ini berasal dari Kepala satuan polisi lalu lintas (kasat lantas) AKP. Edi Sukamto.SH.MH, menurutnya selain tampak asri penanaman tanaman buah-buahan dan sayuran ini dalam rangka program ketahanan pangan dan edukasi bagi para pemohon pengajuan penerbitan surat izin mengemudi bagaimana cara bercocok tanam didalam pot (tabulampot) dengan memanfaatkan lokasi yang terbatas. Sabtu (17/9/2022).


"Diharapkan dengan sistem agriculture seperti ini bisa mengedukasi para pemohon penerbitan SIM agar supaya lahan yang terbatas bisa dimanfaatkan untuk bercocok tanam." Papar Kasat Lantas


"Selain untuk penghijauan cara seperti ini kita juga bisa memenuhi kebutuhan sayuran juga buah-buahan untuk konsumsi pribadi dan apabila di kembangkan dengan baik maka dapat menghasilkan nilai ekonomis yang tinggi". Jelas Kasat Lantas


(Salam)



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama