Gerakkan Komiditi Natuna, Bupati Wan Siswandi Lakukan Kunjungan ke PT.Trisurya Global Kargo


Gerakkan Komiditi Natuna, Bupati Wan Siswandi Lakukan Kunjungan ke PT.Trisurya Global Kargo

Bupati Natuna dan Jajaran bersama Jajaran PT.Trisurya Global Kargo-
JAKARTA | KEJORANEWS.COM:  Bupati Natuna, Wan Siswandi didampingi Sekda Natuna Boy Wijanarko serta Kepala BP3D, Moestofa, datangi PT.Trisurya Global Kargo di Jakarta.  Senin (29/8/2022).


Kehadiran Bupati Natuna tersebut, untuk melakukan melakukan audensi dengan PT. Trisula dalam upaya menggerakan komoditi Natuna, baik untuk kebutuhan dari Jakarta - Natuna (JKT-NTN) atau sebaliknya. 


Menurut Wan Siswandi, upaya ini untuk menurunkan biaya pengiriman barang baik dari Natuna menuju ke Jakarta atau sebaliknya dengan menggunakan pesawat kargo. 


Hal ini diungkapkan oleh Wan Siswandi kepada PT. Trisurya Global Kargo dengan menyampaikan beberapa potensi potensi komoditi di Natuna. 


"Semoga hal ini akan menjadi pertimbangan bagi PT. Trisurya Global Kargo, agar dapat merealisasikan apa yang kita harapkan," ungkap Wan Siswandi. 


Wan Siswandi berharap, dengan disetujuinya pengajuan tersebut dapat membantu para pelaku usaha maupun masyarakat yang menggunakan jasa angkut udara dengan harga murah. 


"Insya Allah dalam waktu dekat, pihak PT. Trisurya Global Kargo akan hadir ke Natuna, melakukan pertemuan dengan para pengusaha Natuna," tutup Wan Siswandi. 


(Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama