Suasana Kegiatan |
KEPRI I KEJORANEWS.COM: Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), H.Ansar Ahmad pimpin langsung upacara bendera peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-114 tahun 2022 tingkat Provinsi Kepri, dengan mengusung tema "Ayo Bangkit Bersama".
Tema peringatan Harkitnas sebagai bentuk seruan agar bisa bangkit bersama dari pandemi COVID-19 yang sudah melanda dua tahun terakhir. Peringatan Harkitnas ini hendaknya tidak hanya dimaknai sebagai seremonial saja.
"Insyaallah kita akan mengakhiri perjuangan menghadapi pandemi Covid-19, makanya saat kita harus bangkit dengan semangat Boedi Oetomo di masa lalu maka spirit kebangkitan nasional yang kita peringati untuk memicu recovery kesehatan dan perekonomian," katanya, di halaman Kantor Gubernur Kepri, Tanjung Pinang - Kepri. Jum'at, (20/05/2022)
Diperingatinya Hari Kebangkitan Nasional di tanggal 20 Mei setiap tahun tidak terlepas dari hari lahirnya perkumpulan Boedi Oetomo.
Di masa itu, terdapat ancaman perpecahan antargolongan dan ideologi di tengah perjuangan Indonesia mempertahankan kemerdekaan dari Belanda yang ingin kembali berkuasa. Sehingga, semangat persatuan yang digagas oleh Boedi Oetomo diharapkan menjadi spirit dalam menghimpun kekuatan dan mencegah perpecahan bangsa.
Boedi Oetomo adalah organisasi pertama di Indonesia yang bersifat nasional dan modern dalam sejarah pergerakan kemerdekaan.
Didirikan oleh Dr. Sutomo beserta para mahasiswa School tot Opleiding van Indische Artsen (STOVIA) pada tahun 1908; Boedi Oetomo lahir untuk mengejar ketertinggalan bangsa Indonesia dari bangsa-bangsa lain.
Organisasi yang menyatukan pergerakan di Indonesia dari yang bersifat kedaerahan menjadi nasional dengan tujuan akhir kemerdekaan. "Kiranya, semangat Boedi Oetomo masih relevan untuk kita kontekstualisasikan pada kehidupan berbangsa saat ini," terang Gubernur Kepri, membacakan pidato dari Menteri Komunikasi dan Informatika RI Johnny G. Plate.
Di momen peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini pula, Gubernur Ansar mendorong generasi muda Kepri untuk terus meningkatkan kualitas agar bisa memiliki daya saing dalam menghadapi persaingan global.
"Mari kita fokuskan memberikan semangat optimisme untuk anak-anak sekolah di bangku pendidikan, masa depan bangsa ini ada ditangan mereka," tutupnya, pada upacara yang dihadiri oelh Sekretaris Daerah Provinsi Kepri, Kepala Kajati Kepri, Kapolresta Tanjung Pinang, Danlanud RHF Tanjun Pinang, Ketua LAM Kepri, dan unsur Forkompimda Kepri lainnya.
Editor:
Andi Pratama
Posting Komentar