NATUNA |
KEJORANEWS.COM : Bertempat diruang rapat lantai 2 kantor Bupati Natuna,
Senin (21/03/2022) pagi diadakan kegiatan silaturahmi antara Pemkab Natuna
dengan Wakil Wali Kota Tanjung Pinang Endang Abdullah.Pertemuan Pemkab Natuna dan Wawako Tanjung Pinang-
Acara dipimpin oleh
Sekertaris Daerah Kabupaten Natuna, dihadiri oleh para pimpinan Organisasi
Perangkat Daerah Kabupaten Natuna. Dalam kata sambutannya Boy Wijanarko
menyampaikan mengenai pencanangan 5 pilar pembangunan di Natuna oleh
Presiden RI, Joko Widodo.
"Kami di Natuna ini di canangkan oleh Presiden ada lima pilar yaitu : pertahanan, perikanan kemudian pariwisata, migas dan lingkungan hidup, di sektor pariwisata kami di Natuna Ada pontensi yaitu situs geologinya, dan kedepan insyaallah natuna akan di jadikan warisan situs Geosite dan Geopark Natuna oleh UNESCO," ujar Boy Wijanarko.
Sementara itu pada
Kesempatan yang sama Kepala BP3D Kabupaten Natuna Moestafa Albakry menyampaikan
kondisi Natuna, seperti potensi pariwisata.
"Terdapat potensi
Pariwisata di Kabupaten Natuna yaitu di sektor wisata bahari, wisata alam, dan
peninggalan sejarah. Di sektor bahari kami memiliki 46 pulau dan pantai serta
terumbu karang yang bagus bisa di jadikan potensi pariwisata, di sektor wisata
alamnya kami memiliki beberapa flora dan fauna endemik, serta warisan geologi
seperti di Tanjung Datuk, Gunung Ranai, Alif Stone, dan beberapa Geologi
lainnya, sementara di peninggalan sejarahnya kami memiliki tempat wisata
edukasi makam-makam sejarah, dan kami di Natuna di kenal surganya barang-barang
antik," jelas Moestafa Albakry.
Wakil Walikota
Tanjungpinang Endang Abdullah yang baru pertama ke Natuna menyampaikan
kekagumannya terhadap alam Natuna.
"Saya sangat
takjub dengan Keindahan Alam Natuna, apalagi pantainya semoga Pemda Natuna bisa
memanfaatkan potensi ini demi kemajuan Daerah," kata Endang
Abdullah.
Wawako Tanjung Pinang
ini juga berharap kerjasama yang baik antara Pemkab Natuna dengan Pemko Tanjung
Pinang, terutama untuk kemajuan kedua daerah kedepan.
"Semoga dengan adanya pertemuan ini kita saling berkerjasama dalam memajukan daerah kita, serta saling berkomunikasi agar daerah Kabupaten Natuna menjadi lebih baik," imbuh Endang.
Acara Silaturahmi di tandai dengan serah terima cinderamata dari Pemerintah Kabupaten Natuna dalam hal ini di sampaikan oleh Sekda Natuna didampingi oleh beberapa Kepala OPD Kabupaten Natuna.
Penyerahan cendramata |
Foto bersama |
(Piston)
Posting Komentar