NATUNA I
KEJORANEWS.COM : Sebanyak 50 orang prajurit Komando Pasukan Gerak Cepat (
Kopasgat) Detasemen Pertahanan Udara (Denhanud) 477 TNI AU Natuna
melakukan terjun taktis (Juntis) statik dan Free Fall, di Runway Lanud Raden
Sadjad, Ranai Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri, Sabtu(12/2/2022).Latihan Terjun Payung Kopasgat TNI AU-
Latihan terjun
terjun taktis dari ketinggian 1.200 kaki ( feet) dilakukan oleh 40 orang
prajurit dan terjun free fall ( terjun
bebas ) dari 8000-10.000 diikuti oleh 10 orang prajurit.
Latihan
terjun rangka program kerja Denhanud 477 Kopasgat bidang operasi
dan latihan Tahun Anggaran 2022, dipimpin langsung oleh Komandan Denhanud 477
Kopasgat Natuna, Letkol Pas Frian Alfa Risdar S.M,M.I.Pol.
Penerjunan
dilaksanakan pada pagi hari ini, menggunakan pesawat C-130 Hercules TNI
AU A-1318 yang dipiloti oleh Mayor Pnb Aleg Chandra M dari Skadron Udara
31 Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Pangkalan
TNI Angkatan Udara (Lanud) Raden Sadjad dalam hal ini mendukung kegiatan
prajurit Detasemen Pertahanan Udara (Denhanud) 477 Komando Pasukan Gerak Cepat
(Kopasgat) TNI AU Natuna.
Komandan
Lanud (Danlanud) Raden Sadjad, Kolonel Pnb Dedy Ilham S. Salam, S.Sos.,
didampingi Kepala Dinas Operasi Lanud Rsa, Letkol Pom Jimmi W Sidabutar
turun langsung meninjau dan menyaksikan penerjunan oleh prajurit TNI AU
tersebut.
“Lanud Raden
Sadjad mendukung penuh kegiatan latihan terjun Kopasgat ini dalam upaya
memelihara kemampuan dan profesionalisme prajurit para komando pasukan payung
TNI AU,” ujarnya.
Lebih
lanjut, Danlanud Raden Sadjad menambahkan bahwa, Juntis ini tidak hanya dalam
operasi atau latihan saja, namun bisa juga menjadi daya tarik serta minat
potensi kedirgantaraan (Binpotdirga) Lanud Raden Sadjad kepada masyarakat
khususnya para pelajar di tingkat TK, SD, SMP dan SMA hingga Perguruan Tinggi di
wilayah Kabupaten Natuna.
Danlanud
juga mengucapkan selamat atas diselenggarakan latihan ini, semoga prajurit
Kopasgat Natuna dapat meningkatkan keterampilan serta kesiap siagaan
sewaktu-waktu dibutuhkan dalam mendukung tugas-tugas operasional TNI AU di masa
mendatang.
Turut hadir
menyaksikan terjun payung tersebut Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda,
Sekda Natuna, Boy Wijanarko Varianto, SE., Anggota DPRD Natuna, para
Pejabat Forkopimda Natuna serta Pejabat Lanud Raden Sadjad dan Insub Lainnya.
Latihan
berjalan dengan aman, lancar serta sukses ini, juga disaksikan oleh para siswa
- siswi TK Angkasa Lanud Raden Sadjad dan didampingi Ketua Yasarini
Cabang Lanud Raden Sadjad, Pengurus, guru, orang tua wali murid siswa
serta masyarakat sekitar Lanud.
Selama kegiatan berlangsung tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta mencuci tangan dan mengurangi mobilitas.
(Piston)
Posting Komentar