BATAM I
KEJORANEWS.COM : Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengajak semua masyarakat
Batam terus mendukung pembangunan di Batam.HM. Rudi dan Marlin Agustina-
Hal itu ia
sampaikan saat menghadiri Silaturrahmi Pasaman Saiyo dan Pengukuhan Pengurus
IKAPAS Batam di Golden Prawn, Bengkong, Jumat (25/2/2022) malam.
"Kalau semua
sudah bersatu padu, maka akan mudah mewujudkan Batam yang modern dan
maju," ujarnya.
Di kesempatan itu,
ia memaparkan semua proyek pembangunan di Batam. Pembangunan itu di antaranya,
bandara; pelabuhan; jalan; hingga kawasan ekonomi khusus (KEK) kesehatan.
"Setelah saya
sampaikan ini, peluang apa yang bisa diambil silakan sesuai peran masing-masing,"
ujarnya.
Ia optimistis,
dengan gencarnya pembangunan tersebut, maka akan berdampak bagi perekonomian
Batam. Ia bahkan menyampaikan, saat Batam berada di minus 3 persen mampu tumbuh
4,1 persen.
"Target kita
tahun depan, mudah-mudahan bisa sampai 6 persen," katanya.
Untuk itu, ia akan
terus membangun Batam demi pemulihan ekonomi daerah pascapandemi.
Diskominfo
Posting Komentar