Di Peresmian Puskesmas Bunguran Tengah, Bupati Ingatkan Petugas untuk Berikan Pelayanan dengan Tanggung Jawab


Di Peresmian Puskesmas Bunguran Tengah, Bupati Ingatkan Petugas untuk Berikan Pelayanan dengan Tanggung Jawab

Bupati Natuna, Wan Siswandi-
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Meskipun pembangunannya sempat terkendala material, akhirnya gedung baru Puskesmas Kecamatan Bunguran Tengah diresmikan penggunaannya oleh Bupati Natuna, Wan Siswandi Rabu (2/2/2022).


Pada peresmian yang dihadiri para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Natuna, orang nomor satu di Natuna itu menyampaikan mengenai  kesehatan  merupakan konsentrasi pemerintah pusat sampai daerah setelah pendidikan dan infrastruktur.


“Tidak hanya manusianya sehat namun fasilitasnya pelayanan kesehatannya juga harus kita tingkatkan,” ujar Bupati.


Bupati Natuna ini juga  menyampaikan mengenai komitmen untuk terus melindungi masyarakat Natuna selain pemenuhan kebutuhan fasilitas kesehatan, namun juga pemberian fasilitas jaminan kesehatan yang menyeluruh dari dana  pemerintah provinsi dan pusat.


“80 ribu jiwa masyarakat Natuna mendapatkan jaminan kesehatan dari BPJS, sekitar 46 ribu jiwa ditanggung oleh APBD kabupaten natuna dengan anggaran sebanyak Rp26 Miliar,” terangnya.


Pada kesempatan itu Wan siswandi juga mengingatkan para petugas dan tenaga kesehatan  di Puskesmas Bunguran Tengah  agar memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan penuh tanggung jawab.


“Berikanlah pelayanan yang baik kepada masyarakat, jagalah bangunan ini sebaik mungkin."


Sementara itu Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna, Hikmat Aliansyah dalam laporannya mengatakan, bangunan puskesmas satu lantai tersebut bersumber dari dana DAK dengan anggaran Rp5,1 Miliar.


“Sumber dana pembangunan puskesmas ini dari Dana DAK tahun 2021,” ucapnya.


Tujuan pembangunan Puskesmas di Bunguran Tengah menurut Hikmat, adalah merupakan upaya pemerintah dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan bagi pasien dan masyarakat.




( Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama