Kasat Binmas Polres Mesuji Berikan Bantuan Sembako di Ponpes Daar El Fikri


Kasat Binmas Polres Mesuji Berikan Bantuan Sembako di Ponpes Daar El Fikri

AKP Sarijo ketika berikan bantuan.
MESUJI I KEJORANEWS.COM: Satuan Binmas Polres Mesuji melaksanakan kegiatan Preventif dan Preemtif serta sekaligus memberikan Bansos kepada Pondok Pesantren Da'ar El Fikri di Desa Simpang Pematang, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Rabu (26/01/22) Pagi.


Kegiatan dipimpin langsung Oleh Kasat Binmas Polres Mesuji AKP Sarijo didampingi Kanit Binkamsa Aiptu Muharman dan Anggota Sat Binmas Polres Mesuji.


Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo S.E, melalui Kasat Binmas Polres Mesuji AKP Sarijo menjelaskan, selain melaksanakan kegiatan Preventif dan Preemtif, sekaligus dalam rangka sambang serta memberikan Binluh terkait Kamtibmas kepada Pimpinan Ponpes, ustadz, serta para Santri untuk terus bersinergi bersama Polri agar tercipta Situasi yang Kondusif di Kabupaten Mesuji khususnya lingkungan Ponpes. 


Lanjutnya, kegiatan dilaksanakan dengan tujuan agar para santri taat Hukum dan patuh pada peraturan Ponpes, dan selalu waspada dengan adanya penyebaran Covid 19 dengan varian baru Omicron kemudian setiap kegiatan wajib menerapkan Prokes.


Semua itu untuk memberikan penyuluhan tentang wawasan kebangsaan dan bahaya paham Radikalisme, ujar Sarijo.


Selanjutnya acara dilanjutkan dengan memberikan Bansos Polres Mesuji kepada Pimpinan Ponpes berupa beras dan sembako, kata Sarijo.


Ia berharap dengan kegiatan yang dilaksanakan dapat mencegah terjadinya Gangguan kamtibmas di seputaran lingkungan Ponpes Da'ar El Fikri dan sekitarnya, serta dapat tercipta situasi yang Aman dan Kondusif di Wilayah Kabupaten Mesuji, dan tidak kalah pentingnya tercipta sinergitas yang baik antara Ponpes dan Polri di Bumi Ragab Begawe Caram. Pungkasnya.

(Ys)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama