Serka Legono. |
Hal itu, ia utarakan ketika menyambangi kediama, Sagiman, salah satu warga Kampung Bumi Sari, Selasa, 28 Desember 2021.
"Prokes harus tetap kita utamakan dan selalu diterapkan dimana dan kapan pun, karena ini untuk kesehatan dan keselamatan kita semua," terang Serka Legono saat mengingatkan warga.
Ia menjelaskan, prokes yang dimaksud yakni menerapkan 5 M diantaranya memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan, menjaga jarak dan membatasi mobilitas.
"Untuk warga diharapkan untuk tidak bepergian ketika tidak penting, karena sekarang penyebaran varian baru Covid-19 sudah ditemukan di negeri kita," ungkapnya.
Anggota Koramil 426-05 Penawar Aji itu, juga meminta masyarakat untuk melakukan suntik vaksin guna membentuk kekebelan tubuh komunal.
"Untuk warga yang belum disuntik vaksin dapat segera melaksanakannya, ini untuk kepentingan kita bersama supaya tubuh lebih kuat ketika virus menyerang," tegas dia.
(Hanapi/M.Sagiman)
Posting Komentar