Ini Penjelasan Sukadi tentang 2 Unit Damri yang Dalam Perawatan


Ini Penjelasan Sukadi tentang 2 Unit Damri yang Dalam Perawatan

Damri saat dikirim ke Batam-
NATUNA I KEJORANEWS.COM : 2 dari dari 3 unit angkutan perintis di Natuna yakni bus Damri, pada awal pekan lalu dikirim ke Batam dengan menggunakan kapal Motor Penyebrangan (KMP) Bahtera Nusantara 01, melalui pelabuhan Tanjung Payung Penagi.

 

Pengiriman 2 unit Bus Damri yang selama ini melayani rute antar Desa antara kecamatan di wilayah Natuna besar sempat menimbulkan spekulasi di masyarakat. Namun menurut Koordinator dan penanggung jawab Perjan Damri wilayah Natuna, Sukadi, pengiriman 2 unit Bus tersebut dalam rangka perawatan keseluruhan dari angkutan perintis itu.

 

"Bus itukan sejak penempatan di Natuna tahun 2017 sampai sekarang belum pernah dilakukan perawatan, jadi atas perintah pimpinan Damri perlu dilakukan perawatan secara menyeluruh," jelas Sukadi saat dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis (18/11/2021).

 

Dipilihnya Batam sebagai daerah perawatan dari kedua unit Bus itu juga mengingat di kantor cabang Damri Batam peralatan cukup lengkap.

 

"Karena di cabang Batam showroom untuk perawatan lengkap makanya dikirim kesana," tambah Sukadi.

 

Sementara itu untuk 1 unit lagi masih tetap beropeasi seperti biasa melayani penumpang di Natuna dengan rute trayek Desa Batubi, Ranai pulang pergi.

 

perawatan kedua unit Bis Damri itu diperkirakan akan memakan waktu hingga awal tahun 2022 mendatang. Menyinggung hal tersebut, Sukadi menuturkan untuk kelanjutan operasional di Natuna paska perawatan nantinya masih akan menunggu instruksi selanjutnya dari pimpinan Damri di pusat.

(Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama