Lanal Tarempa, Lanudal Matak dan Koramil 02 Tarempa Kunjungi Purnawirawan TNI, PNS dan Warakawuri TNI


Lanal Tarempa, Lanudal Matak dan Koramil 02 Tarempa Kunjungi Purnawirawan TNI, PNS dan Warakawuri TNI

Anjangsana oleh TNI-
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Masih dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Tentara Nasional Indonesia yang jatuh pada tanggal 05 Oktober 2021, Komandan Pangkalan TNI AL Tarempa Letkol Laut (P) Yovan Ardhianto Yusuf, S. E., M. Tr. Opsla bersama jajaran dan Pimpinan unsur TNI di wilayah Kabupaten Kepulauan Anambas melaksanakan Anjangsana ke Purnawirawan TNI, PNS dan Warakawuri TNI di Kepulauan Anambas. 

Kegiatan tersebut disertai dengan pembagian Sembako kepada Purnawirawan TNI, PNS dan Warakawuri yang dikunjungi pada Rabu ( 06/10/2021).

Danlanal Tarempa Letkol Laut (P) Yovan Ardhianto Yusuf, S. E., M. Tr. Opsla, mengatakan bahwa
dengan tema " Bersatu, Berjuang, Kita Pasti Menang," kami realisasikan dalam wujud nyata yakni dengan bersilaturahmi kepada Purnawirawan TNI, PNS dan Warakawuri, secara bersama-sama.

Katanya, kegiatan Anjangsana itu dilaksanakan bersama dengan jajaran TNI di wilayah Kepulauan Anambas diantaranya Lanal Tarempa, Lanudal Matak dan Koramil 02 Tarempa.

" Yang  kami dituju adalah para Purnawirawan TNI, PNS dan Warakawuri atau Janda TNI, yang ada di wilayah Kepulauan Anambas. Karena meskipun mereka telah purna tugas, namun kami tidak boleh melupakan bahwa mereka pernah mengabdi kepada Bangsa dan Negara saat mereka masih aktif berdinas sebagai Prajurit TNI dan begitu pula dengan Warakawuri, mereka tetap setia dan tabah mendampingi suaminya saat masih hidup sebagai Prajurit TNI. " Ujar Dalanal.

Selain itu menurut Danlanal, mereka yang dikunjungi masih ada  ikatan batin dengan TNI dan tidak akan pernah hilang selama hidup.

" Semoga dengan silaturahmi ini mereka merasa tidak terlupakan serta semoga TNI semakin solid dan kuat serta menjadikan Indonesia  semakin maju dan tangguh, " jelas Danlanal.



( Rilis/ Yuni S)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama