Meski Bertambah 2 Orang lagi yang Positif Covid-19, Anambas Memasuki Zona Kuning


Meski Bertambah 2 Orang lagi yang Positif Covid-19, Anambas Memasuki Zona Kuning

ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Berdasarkan Pers rilis satuan tugas percepatan penanganan Corona Virus Deases ( Covid-19) Kabupaten Kepulauan Anambas pada hari Rabu tanggal 01-09-2021, tercatat ada 2 orang lagi warga Anambas yang  terkonfirmasi positif Covid-19.

Pasien baru tersebut saat ini menjalani isolasi terpadu di Tarempa Beach sehingga kini  keseluruhan pasien yang sedang menjalani karantina sebanyak 32 pasien.

Adapun mengenai informasi terkait pasien yang baru terkonfirmasi tersebut adalah sebagai berikut:
1. Dengan nomor kasus 1791, Tn AA 32 Tahun 
2. Dengan nomor kasus 1792, Tn SM 28 Tahun


Jumlah keseluruhan kasus Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Anambas sejak tahun 2020 hingga 2021  jumlah kasus terkonfirmasi dengan total sebanyak 1.792 kasus, sedangkan yang sembuh dengan total  1.718 orang dan meninggal dengan total 44 orang serta konfirmasi aktif 30 orang, isolasi keseluruhan sebanyak 30 orang.

Berikut data sebaran covid-19 di 10 Kecamatan yang berada di Kepulauan Anambas :
1. Siantan: total konfirmasi 849 orang, konfirmasi sembuh 809 orang, konfirmasi meninggal 20 orang.
2. Siantan Tengah: total konfirmasi 90 orang, konfirmasi sembuh 88, konfirmasi meninggal 2 orang.
3. Siantan Timur: total konfirmasi 71 orang, konfirmasi sembuh 70, konfirmasi meninggal 1 orang.
4. Siantan Selatan: total konfirmasi 40 orang, konfirmasi sembuh 37, konfirmasi meninggal 2 orang.
5. Siantan Utara: total konfirmasi 18 orang, konfirmasi sembuh 18, konfirmasi meninggal nihil.
6. Palmatak: total konfirmasi 222 orang, konfirmasi sembuh 213, konfirmasi meninggal 9 orang.
7. Kute Siantan: total konfirmasi 194 orang, konfirmasi sembuh 183, konfirmasi meninggal 3 orang.
8. Jemaja: total konfirmasi 187 orang, konfirmasi sembuh 181, konfirmasi meninggal 5 orang.
9. Jemaja Timur: total konfirmasi 115 orang, konfirmasi sembuh 113, konfirmasi meninggal 2 orang.
10. Jemaja Barat : total konfirmasi 6 orang, konfirmasi sembuh 6, konfirmasi meninggal nihil.

( Yuni S)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama