Jenazah Yuliandi- |
Nelayan Warga Anambas tersebut ditemukan pada pagi jam 06.00 Wib di Sungai Nilam Kecamatan Pemangkat Kabupaten Sambas Provinsi Kalimantan Barat. Sabtu, (17/07/2021).
Ia ditemukan setelah pencarian selama 4 hari oleh Tim gabungan tersebut.Juniardi Ketua HNSI Sambas saat di konfirmasi mengatakan,bahwa sudah dievakuasi menuju Pelabuhan Perikanan Nusantara Pemangkat.
" Pada jam 10.00 Wib, jenazah langsung kita rujuk ke RSUD Pemangkat guna pembersihan jenazah, memandikannya dan menyolatkan. Kemungkinan jenazah akan di sholatkan dan dimakamkan di tempat keluarganya daerah semudun Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat." Terang Juniardi.
Juniardi juga menenrangkan bahwa, Kapal Motor milik korban juga sudah ditemukan juga tepatnya di Pantai Tanjung Bayung, Kuala Baru Pinang Merah, Kecamatan Tangaran.
" KM Teman Jaya Sudah 4 Orang kita temukan, 3 orang dalam keadaan selamat dan 1 orang dalam keadan telah meninggal dunia, saat ini tinggal 1 lagi yang belum kita temukan. Pencarian tetap terus kita upayakan untuk hari ini sementara sampai pada jam 17.30 Wib karena hari sudah gelap dan akan kita lanjuti pencarian besok pagi," Tutupnya.
Untuk di ketahui 5 orang KM. Teman Jaya
1. Buyung Laki laki, 38 th/ Nahkoda (selamat)
2. Safri Laki laki, 42 th/Abk (Selamat)
3. Roni Laki laki, 31 th/Abk (Selamat)
4. Yuliandi Laki laki 65 th (Meninggal Dunia)
5. Rama Wijaya Lakis laki 25th (Dalam Pencarian)
"Mohon doa semoga yang satunya lagi, cepat diketemukan," harap Juniardi.
Juniardi Ketua DPC HNSI Sambas saat Pengurusan Adminitrasi Jenazah |
Sholat Jenazah Yuliandi |
Evakuasi Yuliandi saat Ditemukan oleh Tim Gabungan |
( Yuni s)
Posting Komentar