Kodim 0426/TB Mengapresiasi Sinergitas Wartawan Sebagai Mitra Kerja


Kodim 0426/TB Mengapresiasi Sinergitas Wartawan Sebagai Mitra Kerja

Letda Inf Abdul Razak
MESUJI I KEJORANEWS.COM: Pada hari Kamis 26 November 2020 awak media ini melakukan silaturahmi ke Asrama Kodim 0426/TB, jln Lintas Timur km 113, Kampung Bujung Tenuk, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung.

Letda Inf Abdul Razak dan unit intel Dim 0426/TB mewakili Dandim yang baru saja bertugas di Tulang Bawang ini, menilai wartawan sebagai mitra kerja yang juga penyampai informasi kegiatan TNI kepada masyarakat.

Diharapkan, sinergitas yang sudah terjalin antara Kodim Tulang Bawang dengan wartawan agar terus digelorakan. “Program kemitraan yang sudah berjalan agar dipertajam dan ditingkatkan,” pungkasnya.

Kendati demikian, Makodim atau Makoramil itu milik warga Lampung ini, sehingga siapa pun dipersilahkan jika akan melakukan silaturahmi.

“Kami mengapresiasi sinergitas ini, bukan hanya dengan wartawan saja, akan tetapi bagi semua komponen masyarakat. Kami terbuka, persilahkan kesini jika berencana silaturahmi,” terangnya.

Sekali lagi kami ucapkan banyak terimakasih atas silaturahminya dan kunjungannya ke Asrama Kodim 0426/TB, tuturnya.

Hal senada, diungkapkan Kabiro se-Lampung Kejoranews.com Yusriyanto berharap sinergitas antara TNI dan awak media di Lampung bisa tetap optimal.

"Sejak awal dibuatnya sebuah grub WhatsApp yaitu Liputan Kodim 0426 oleh Komandan Kohir pada tanggal 21 Juni 2019 lalu, semua sepakat hanya sebagai wadah silaturahmi,” kata Yusri.

Bahkan, untuk mempermudah komunikasi terkait pemberitaan program atau setiap kegiatan Kodim 0426/TB.

"Semoga kemitraan yang sudah terjalin dengan baik, bisa ditingkatkan,” harapnya.

(Yusri)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama