Lukita dan Jajaran DPD PGI - |
Penandatanganan MoU, Atas dukungan Partai Gelora Indonesia kepada pasangan tersebut dilaksanakan di ruang Aula Restoran Bunaken, Sei Panas, Kota Batam, Minggu (13/9/2020) Pukul 15.00 Wib.
Usai penandatangan MoU, Dr.Ir.Lukita Dinarsyah Tuwo.M.A menyampaikan terima kasihnya kepada Ketua DPP Partai Gelora Indonesia yaitu Bapak Muhammad Anis Matta bersama jajaran pengurusnya. Begitu juga terhadap Ketua DPD Kota Batam, Bapak Mukriadi bersama jajarannya.
" Semoga kita sesegera mungkin dapat bersinergi untuk Batam Luar Biasa. Dengan semangat yang diberikan oleh Partai Gelora Indonesia, spirit yang saya miliki semakin bertambah, saya sangat mengucapkan Terima Kasih kepada semua Jajaran pengurus Partai Gelora Indonesia juga terhadap segenap masyarakat yang bergabung di dalam Partai. Sungguh merupakan kebanggaan bagi saya dalam menempuh cita-cita kita bersama yaitu Batam Luar Biasa untuk Bahagia Mendunia. Suatu Amanah dan Anugrah dari Allah SAW untuk kita semua, " ucap Lukita.
Sementara itu, Mukriadi Ketua DPD Partai Gelora Indonesia Batam mengatakan bahwa, Partai Gelora Indonesia dalam memilih figur yang mau didukung dalam Pilkada tahun ini, berdasarkan rekam jejak maupun kompetensi serta akademisi yang dimiliki figur itu sendiri, kemudian dirapatkan secara internal Partai.
"Kami melihat serta mempelajari rekam jejak maupun kompetensi figur serta akademisi yang dimilikinya, kemudian dirapatkan secara internal Partai setelah itu diberi dukungan penuh. Semua tanpa mahar, terkait soal Kota Batam yang semakin banyak persoalan dibutuhkan figur seseorang yang mampu menjangkau lobby ke pemerintah pusat untuk menyelesaikan setiap permasalahan. Kami yakin Lukita-Basyid sangat berkompeten menyelesaikannya termasuk untuk membuat lompatan perekonomian rakyat maupun peningkatan investasi serta pariwisata yang sudah menjadi skala prioritas untuk Batam, " terang Mukriadi.
Partai Gelora Indonesia Muhammad Anis Matta, sudah menandatangani Surat Keputusan resmi Partai untuk mendukung Lukita-Basid dalam Pilkada Tahun ini, yang disebut tanpa mahar tersebut. Kemudian dilanjutkan oleh Ketua DPD Kota Batam Mukriadi untuk dikoordinasikan serta merta memberi dukungan penuh kepada Lukita-Basid di Pilkada Desember nanti.
Penyerahan SK Dukungan oleh Mukriadi ke Lukita |
Anis Matta dan Jajaran DPP Partai Gelora Indonesia |
Rilis/Rdk
Posting Komentar