Kodim 0706 Temanggung Gelar Pembinaan Peta Jarak Jaring Teritorial


Kodim 0706 Temanggung Gelar Pembinaan Peta Jarak Jaring Teritorial

Kapten Arm Muhaimin -

TEMANGGUNG I KEJORANEWS.COM: Pendim 0706, Kodim 0706/Temanggung menggelar kegiatan Peta jarak jaring teritorial Triwulan III Tahun 2020 yang bertemakan, "Mengoptimalkan deteksi dini cegah dinitemucepat lapor, cepatbagi apkowil melalui pembinaan peta jarak jaring teritorial".
Acara ini diikuti  kurang lebih 50  orang, terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, KBT dan anggota masyarakat lainnya. Dengan tetap mematuhi protokol Covid -19.

Kegiatan pembinaan ini sebagai upaya untuk mewujudkan dan memperkokoh Kemanunggalan TNI-Rakyat serta memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. Karena sampai  kapanpun TNI dan Rakyat tidak bisa dipisahkan sebagai salah satu Kekuatan  pertahanan negara kita .

Dalam sambutanya Kapten Arm Muhaimin mewakili Komandan Kodim 0706/Temanggung menyampaikan, terima kasih kepada semua mitra karib dari semua koramil jajaran Kodim 0706/Temanggung yang sudah berkenan hadir memenuhi undangan Kami . semoga kegiatan ini bisa mempererat  persaudaraan dan memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa, ujarnya, Rabu(26/8/2020).

Penguasaan wilayah yang terdiri dari demografi, geografi dan komsos merupakan salah satumateri yang harus di kuasai oleh aparatur kewilayahan sebagai upaya deteksi dini,cegah dini   sehingga menjadi keterangan ataupun data  yang dapat di laporkan, tegasnya.

Mitra karib sangat di butuhkan sebagai penunjang tugas aparatur kewilayahan untuk memberikan satu keterangan yang sangat penting untuk kepentingan bangsa dan negara  sehingga kerawanan  pertahanan negara bisa di deteksi sedini mungkin, pungkasnya.

(Sugianto/Yusri)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama