TNI, Polri dan Pemda Brebes Bangun Dapur Peduli Covid-19


TNI, Polri dan Pemda Brebes Bangun Dapur Peduli Covid-19

Proses Memasak di Dapur Lapangan Peduli Civid-19-
BREBES  I  KEJORANEWS.COM : TNI, Polres Brebes bersama Pemerintah Kabupaten Brebes (Pemda) membuka dapur lapangan untuk menyiapkan  makanan bagi warga yang terdampak covid-19 di wilayah Brebes. makanan berupa nasi bungkus ini kemudian dibagikan kepada sejumlah warga menengah kebawah dan juga yang berada di beberapa kecamatan diantaranya Brebes, Wanasari, Jatibarang, Tanjung dan Bulakamba serta Losari. Senin (20/04/2020).

Dapur lapangan ini berada di halaman Mapolres Brebes dengan menyiapkan makanan siap saji (kotak) sebanyak 1.500 nasi kotak.

Makanan berupa nasi, telur, mie, oseng kacang, tempe, sayur serta buah-buahan ini selanjutnya akan dibagikan secara simbolis oleh Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto kepada para Kapolsek bersama dengan anggota Kodim 0713 Brebes dihalaman Mapolres yang selanjutnya dibagikan kepada warga.

“Dengan mengucapkan terima kasih syukur kepada Allah Subhana Wa Ta'ala karena bahwasanya pada pagi hari ini kita diberikan kesehatan perlindungan dan semangat yang luar biasa sehingga kita bisa berkumpul di halaman Mapolres Brebes ini, Kenapa saya katakan bersyukur karena situasi saat ini kita lagi terkena dampak virus corona sehingga kita patut bersyukur di wilayah brebes sampai saat ini tidak ada yang positif corona dan mudah-mudahan seterusnya kita tidak ada yang terkena covid-19”. Papar Kapolres.

“Tentunya cukup banyak yang merasakan, terutama  masyarakat yang golongan menengah ke bawah dan banyak sekali sekarang pekerja yang sudah putus kerja maupun pedagang. Sehingga kita perlu peduli kepada mereka mereka semua oleh sebab itu hari ini kita melaksanakan kegiatan memasak bersama di dapur lapangan dengan membagikan 1.500 nasi bungkus kepada rekan-rekan kita yang membutuhkan” Imbuhnya.

“Sasaran kita pengemudi ojol, tukang becak dan fakir miskin di lingkungan kita dan nanti juga akan kita bagi juga kepada seluruh Polsek yang ada di wilayah kabupaten Brebes. Semoga diberikan amal barokah oleh Allah subhanahu wa ta'ala” Sambut Kapolres diakhir pembagian nasi kepada Kapolsek.
Masyarakat Brebes Mendapat Nasi Kotak Dari Tim Gabungan TNI,Polri dan Pemerintah Kabupaten Brebes-
Setelah dibagikan kepada seluruh Kapolsek yang hadir, kendaraan yang membawa nasi tersebut menuju sasaran wilayah masing-masing dengan dibantu TNI Kodim 0713 Brebes
(Salam)
Lebih baru Lebih lama