Bolos Sekolah, Pelajar Diberi Binluh Binmas Polsek Kedawung


Bolos Sekolah, Pelajar Diberi Binluh Binmas Polsek Kedawung

Iptu Christine saat Beri Bimbingan -
CIREBON KOTA I KEJOEANEWS.COM : Pembantu Unit Bimbingan Masyarakat (Panit Binmas ) Polsek Kedawung  Polres  Cirebon Kota ( Ciko ) Iptu Christine Berikan Bimbingan dan Penyuluhan  ( Binluh) mengenai kedisiplinan dan moral kepada pelajar SMK yang bolos sekolah dan nongkrong di warung desa Sutawinangun Kec.Kedawung, Senin (2/3/2020).

Terkait penyuluhan tersebut, 
Kapolres Cirebon Kota AKBP Syamsul Huda  S.Ik SH M.Si  melalui Kapolsek Kedawung   AKP  Abdul  Qodirat  SH  didampingi Kasubbag Humas  Iptu Ngatidja SH MH  menyampaikan bahwa Peran Fungsi  Bagian Binmas  di jajaran  Polres Cirebon Kota Sasaran Pembinaan Tak hanya   kepada  masyarakat  tetapi  juga kepada para  pelajar.

" Hal itu  agar para pelajar terhindar dari Kenakalan remaja,  karena para pelajar adalah kader potensial Kamtibmas. Apalagi pada saat ini sering terjadi tawuran yang diakibatkan oleh kenakalan remaja diantaranya anak-anak Tanggung atau seumuran pelajar yang suka nongkrong-nongkrong selesai pulang sekolah, " ujarnya.

(Salam/Dedi)
Lebih baru Lebih lama