Acara Pembaretan - |
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Kantor Pertolongan dan Pencarian ( KPP)/ Basarnas Natuna, Kamis (20/2/2020) pagi melakukan pembaretan terhadap 10 orang personel yang bertugas di Kapal Negara- KN. Sasikirana.
Rangkaian kegiatan pembaretan dimulai dengan melakukan longmarch dari Pantai Tanjung menuju kantor basarnas Natuna.
Kepala Kantor Pencarian dan pertolongan Kabupate Natuna, Mexianus Bekabel di Ranai usai prosesi pembaretan menyampaikan, bahwa para personel KN. Sasikirana yang terdiri dari Nahkoda dan Anak Buah kapal ( ABK )tersebut, telah dibenarkan untuk menggunakan Baret Basarnas.
Diharapkan para personel KN. Sasikirana itu dapat lebih bertanggung jawab dalam menjalankan tugas, serta tetap menjaga kebersamaan, dan setia kepada negara kesatuan republik Indonesia- NKRI.
“ Harapannya tetap punya jiwa korsa, punya hati atau pemikiran militan dan setia kepada Tanah air,” ujar Mexi.
Kegiatan pembaretan ini merupakan yang kedua kalinya dilakukan oleh Kantor Basarnas Natuna, setelah sebelumnya tahun 2019 laliu hal serupa juga dilaksanakan yang diikuti oleh para lulusan Calon pegawai Negeri Sipil- CPNS basarnas Natuna.
(Rom)