Anggota DPRD KKA 2019- 2024 |
ANAMBAS I KEJORANEWA.COM : Pelantikan dan pengambilan sumpah atau janji unsur pimpinan tetap Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) dijadwalkan akan dilaksanakan pada Selasa, (15/10/19) mendatang.
Taufik Effendi, Sekretaris DPRD KKA mengatakan Surat Keputusan (SK) penunjukan unsur pimpinan seluruhnya sudah rampung diterima sekretariat DPRD KKA. Dan Jadwal pelantikan juga telah disusun.
"Rencana pelantikan akan dilaksanakan pada 15 Oktober 2019 dan sudah diumumkan oleh pimpinan sementara pada rapat paripurna", Jelasnya pada Jum'at (4/10/19).
Lanjut dia menyampaikan, setelah pimpinan DPRD KKA dilantik, DPRD KKA akan segera mengesa pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD).
"Melalui badan musyawarah akan membentuk Membentuk alat kelengkapan DPRD dan menyusun agenda kerja", jelas Taufik.
Tambah dia menjelaskan terkait pelantikan tersebut, saat ini pihaknya sedang melakukan koordinasi dengan Pengadilan Ranai.
"Kita hari ini lagi koordinasi dengan ketua Pengadilan Ranai di Natuna untuk melantik pimpinan difinitif DPRD KKA," Jelasnya.
Lanjut Taufik mengatakan penunjukan pimpinan DPRD KKA sudah diterima oleh pihaknya dan saat ini masih menunggu SK Gubernur Kepulauan Riau sedangkan untuk jadwal pelantikan sudah di susun.
"Sampai saat ini SK Gubernur masih dalam proses di kantor Gubernur, untuk agenda pelatikan sudah kita susun sesuai ketentuan" ucapnya.
Tambah Ia mengatakan bahwa pelantikan pimpinan DPRD KKA tidak ada penundaan semenjak pelantikan 20 anggota DPRD KKA terpilih pada 2 September 2019 yang lalu.
"Tidak tertunda, cuma proses pengusulan dari masing-masing partai, mengirimkan usulan calon, kan itu perlu pembahasan sesuai dengan AD/ART partai, sehingga baru kita terima dan kita proses," tutupnya yang sedang melakukan perjalanan dari Kota Batam menuju Kabupaten Ranai.
Diketahui bahwa pimpinan DPRD KKA periode 2019-2024 akan dipimpin oleh Hasnidar sebagai Ketua dari PPP, yang didampingi Wakil Ketua I Syamsil Umri dari PDI-P dan Wakil Ketua II Firdiansyah dari PAN.
(Ardian)