TNI-Polri di Batam Gelar Patroli Gabungan Terkait Revisi UU KPK dll


TNI-Polri di Batam Gelar Patroli Gabungan Terkait Revisi UU KPK dll

Kasatsamapta Polresta Barelang, Kompol Firdaus, S.Sos (Kiri)
BATAM I KEJORANEWS.COM : Tentara Nasional Indonesia  dan Kepolisian Republik Indonesia (TNI dan Polri) mengadakan kegiatan patroli gabungan pengamanan aksi penolakkan revisi Undang - undang (UU) Komisi Pemberantasan Korupis (KPK) dan UU lainnya. Jum'at, (27/09/2019)

Selaku pimpinan kegiatan, Kasatsamapta Polresta Barelang, Kompol Firdaus, S.Sos mengatakan patroli gabungan ini terdiri dari personel Satsamapta Polresta Barelang dan Personel Kodim 0316/Batam, dengan menggunakan Kendaraan bermotor/Roda dua (Ranmor/R2).

Maksud dan tujuan patroli melakukan pencegahan terhadap situasi nasional oleh aksi anarkis mahasiswa, terkait Revisi UU KPK dan beberapa UU lainnya.

"Selama pelaksanaan patroli situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali. Tidak ditemukan hal menonjol yang berkaitan dengan situasi nasional," Pungkasnya di Mapolresta Barelang, Baloi - Batam.



Andi Pratama
Lebih baru Lebih lama