250 Personil TNI-Polri, Patroli Gabungan Minggu Tenang Pemilu 2019


250 Personil TNI-Polri, Patroli Gabungan Minggu Tenang Pemilu 2019

Arahan Dansat pada Personil Patroli Gabungan Masa Tenang, Minggu Malam (14/4)
BATAM I KEJORANEWS.COM : Memasuki minggu tenang Pemilu 2019, aparat keamanan melaksanakan patroli gabungan di sejumlah titik di Kota Batam - Provinsi Kepuluan Riau. Senin, (15/04/2019) 

Dalam arahannya Komandan Satuan Brimob Polda Kepri, Kombes Pol. Guruh Arif Darmawan S.I.K., M.H menuturkan, tujuan pelaksanaan patroli adalah memberikan rasa aman kepada Masyarakat, dimana masyarakat sedang melaksanakan kegiatan masa tenang yang merupakan tahapan Pemilu tahun 2019.

"Pelaksanaan tugas  ini menetralisir gangguan sekecil apapun dan hal utama adalah perhatikan keselamatan diri didalam memberikan kebaikan untuk bangsa dan negara." Terangnya pada apel malam di Polresta Barelang, Baloi - Batam.

Ditempat yang sama Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol. Drs. S. Erlangga menyampaikan patroli gabungan skala besar didalam masa tenang Pemilu 2019, dengan jumlah kekuatan yang dikerahkan dalam pelaksanaan Patroli sebanyak 250 Personil gabungan TNI-Polri.

"Sasaran patroli didalam tahapan masa tenang ini adalah Objek Vital yang ada di Kota Batam, diantaranya kantor Bawaslu, gudang logsitik Pemilu, dan tempat-tempat pemukiman masyarakat, kegiatan ini akan terus bergulir seharian penuh," pungkasnya.





atm
Lebih baru Lebih lama