Perhimpunan Melayu Raya Natuna Resmi Ditabalkan


Perhimpunan Melayu Raya Natuna Resmi Ditabalkan

Perhimpunan Melayu Raya Natuna
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Di Gedung sri Serindit Ranai, Jum’at (15/3/2019) malam, Para Pengurus Perhimpunan Melayu Raya Kabupaten Natuna, resmi ditabalkan atau dikukuhkan oleh Pembina Utama . Perhimpunan Melayu Raya Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah.

Daerah Natuna Wan Siswandi, dipercaya menjadi  Koordinator Wilayah (Korwil) Perhimpunan Melayu Raya Kabupaten Natuna. Penabalan selain ditandai dengan pembacaan sumpah jabatan oleh para pengurus dan pembacaan Surat Keputusan (SK), oleh Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah, juga penyerahan pataka Organisasi dari Pembina Utama kepada Korwil Melayu Raya kabupaten Natuna.

Pelantikan Pengurus Perhimpunan Melayu Raya Kabupaten Natuna dihadiri Ketua DPRD Natuna Yusripandi, Kapolres Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto, Ketua MUI Natuna H. Mustapa Sis, Ketua LAM Natuna Wan Zawali serta beberapa undangan lainnya.

Dalam sambutannya Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah menyampaikan bahwa Perhimpunan Melayu Raya  dibentuk guna  menyatukan antar suku, ras, agama, budaya dan golongan.

 “Semoga ini bisa menjadi wadah untuk mempersatukan kita semua. Kita semua ini bersaudara, dan bersaudara itu tidak harus sedarah,” ujar Yan Fitri.

Yan Fitri menambahkan, bahwa perhimpunan tersebut didirikan agar dapat menghargai nilai-nilai kearifan lokal, bagi semua anak bangsa yang ada di Kepri. Dalam rangka untuk menciptakan suatu perubahan sosial, baik dalam tatanan kehidupan masyarakat, menjaga empat pilar NKRI, UUD 1945, Pancasila dan Kebhinnekaan.

Sementara itu Bupati Natuna H. Abdul Hamid Rizal berharap, agar para Pengurus Himpunan Melayu Raya Natuna, bisa menjadi salah satu Instrumen strategis, untuk pembangunan daerah Natuna kedepan.

Selaku Pembina Laskar Melayu raya di Natuna, Hamid Rizal berharap, agar perhimpunan yang baru saja dibentuk di daerah yang terletak diujung utara NKRI itu, tidak menjadi alat untuk berpolitik bagi suatu kelompok dan golongan.

“ Perhimpunan Melayu Raya harus netral, jangan ada muatan politik didalamnya. Karena sesuai tujuan awalnya, yaitu untuk mempersatukan antar kelompok atau golongan,” pesan Hamid Rizal.

Sementara itu Korwil Perhimpunan Melayu Raya Natuna Wan Siswandi, menyampaikan rasa terima kasih, atas kepercayaan yang diberikan kpadanya untuk menjadi Koordinator Wilayah pengurus Perhimpunan Melayu Raya di Kabupaten Natuna.

“Terimakasih juga kepada Bapak Bupati, yang telah memberikan izin kepada saya, sebagai Korwil Natuna. Ini adalah amanah yang harus saya jalankan dengan baik,” ungkap Wan Siswandi.

Diharapkan  Perhimpunan Melayu Raya kedepannya  dapat berjalan sebagaimana mestinya, turut mendukung pembangunan Natuna.

Bupati Hamid Rizal Sampaikan Sambutan

Penyerahan Pataka kepada Korwil Natuna

Penyerahan Cenderamata Plakat



IK
Lebih baru Lebih lama