Brigjen TNI Agus Heru Prasetyo bersama Jajaran Pemkab Natuna dan Masyarakat |
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Giat Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 102 yang dilaksanakan Kodim 0318 Natuna di wilayah Kecamatan Pulau Tiga, mendapat kunjungan langsung Perwira Tinggi (Pati) Staff Khusus Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Brigjen TNI Agus Heru Prasetyo, Selasa (24/7/2018) pagi.
Kedatangan Brigjend TNI Agus Heru Prasetyo selain didampingi Komandan Kodim 0318 Natuna, Letkol. Inf. Yusuf Rizal, juga sejumlah pejabat TNI AD lainnya, diantaranya Pabanda Sterad Mayjend TNI Eko Imam, Kodam I /BB Kolonel. Arm. Anggoro, dan sejumlah pejabat TNI AD lainnya selain meninjau langsung pelaksanaan TMMD juga bersilaturahmi dengan warga di Kecamatan Pulau Tiga.
Pada kesempatan itu, Brigjend TNI. Agus berpesan kepada warga setempat berpesan, agar selalu menanamkan rasa cinta tanah air dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia(NKRI) dengan menjaga fasilitas yang dibangun bersama dalam giat TMMD.
“Meski berada diwilayah perbatasan dan jauh dari pusat pemerintahan, tidak berarti masyarakat diabaikan oleh pemerintah, oleh karenanya saya harap semua fasilitas yang dibangun ini dapat dipergunakan dan dirawat bersama,” kata Brigjend Agus.
Melihat pembangunan yang dilaksanakan pada TMMD kali ini di Natuna, Brigjend Agus mengaku sangat puas. Jendral bintang 1 itu sangat mengapresiasi atas keikutsertaan masyarakat dalam mebantu mensukseskan TMMD ke 102.
“Saya sangat salut dengan partisipasi masyarakat Kecamatan Pulau tiga, yang dengan sukarela membantu kegiatan TMMD, " ujarnya.
Pada kunjungan kerjanya mewakili pimpinan TNI AD, Pati Staff Khusus Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) ini, Brigjend Agus juga menyerahkan bantuan alat olahraga, dan mesin pemotong rumput, serta memantau kegiatan kegiatan sosialisasi dan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat.
MDC