Mahasiswi Terbaik Lulusan BTI Ini Harapkan Kepedulian Pemkab Bintan untuk Beasiswa Pendidikan Mahasiswa


Mahasiswi Terbaik Lulusan BTI Ini Harapkan Kepedulian Pemkab Bintan untuk Beasiswa Pendidikan Mahasiswa

BINTAN I KEJORANEWS.COM : Bintan Tourism Institut Kijang telah mewisuda sebanyak 106 mahasiswa- mahasiswinya di Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) Kijang pada Kamis kemarin (27/10).  Empat diantara mahasiswa-mahasiswi adalah mahasiswa dengan dengan prestasi terbaik. Jumat (28/10/16).

Mahasisiwi terbaik Bintan Tourism Institut sertifikat III dari jurusan Front Office Asrita Sukma Dewi anak dari Bapak Mahuri dan Ibu Neneng Jumianti, Jurusan Housekeeping Muhamad Naszarudin anak dari Bapak Suherman ( Alm ) Ibu Siti Sabariah, Jurusan Food & Bevetages Service Indri Fitriani anak dari Bapak Nursam ibu MUnarmi, dan Muhamad Ikmal Fachri anak dari Bapak Asril Ibu Nina Lusiyana dari Jurusan Food & Beverages Produk.


Asrita Sukma Dewi salah satu mahasiswa terbaik itu, ternyata merupakan pelajar dengan segudang pretasi. Sejak di Sekolah Dasar, dia telah meniti prestasi di bidang pidato dan seni suara, di tingkat SMP ia pernah ikut lomba karya Imiah remaja, Debat bahasa Ingris tingkat Kabupaten dan Provinsi Kepri dan mendapat juara II, di SMK 2 Kijang pernah ikut lomba FLS2N di Kota Medan tahun 2012 dan mendapat juara dengan katagori Sutradara terbaik.

Usai wisuda itu, Asrita Sukma Dewi mengatakan, ia merasa bangga telah menjadi yang terbaik di BTI Kijang, untuk ia sampaikan ucapan terima kasihnya kepada kedua orang tuanya yang terus memberikan semangat dan nasehat agar dirinya menjadi anak yang baik dan terus berbakti kepada orang tua. Selain itu ia juga menyampaikan terima kasihnya kepada  PT. The Sanchaya Resort  yang telah memberikannya beasiswa dan training serta menerimanya bekerja di resort tersebut.

Asrita berharap, Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan ke depannya dapat memberikan beasiswa pada mahasiswa BTI yang berprestasi, karena selama ini pihak luar atau swasta yang memberikan beasiswa itu.

" Sudah saat Pemerintah Daerah memberikan beasiswa pada mahasiswa BTI yang berprestasi, karena Kabupaten Bintan merupakan lahan pariwisata unggulan di Provinsi Kepri. Sampai kapan pihak luar mampu memberikan beasiswa terus. Saya berharap Pemkab Bintan dapat peduli terhadap pendidikan anak-anak di Bintan ini," ujar Asrita.

Obet

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama